Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Paulie Malignaggi, eks rekan latihan tinju bintang UFC, Conor McGregor, mengakui mantan rekannya itu bisa kalah dari petinju tetapi YouTuber, Jake Paul.
Beberapa bulan terakhir, nama Jake Paul masih saja disebut-sebut oleh para penggemar tarung.
Terkenal sebagai YouTuber, namanya makin meroket setelah ia secara mengejutkan mampu mengalahkan eks jagoan UFC, Ben Askren, dalam duel tinju.
Selanjutnya, Jake Paul masih ingin menghajar bintang UFC lainnya.
Adalah Conor McGregor, jagoan UFC yang sudah diinginkan Jake Paul untuk diajak bertarung sejak awal kemunculannya.
Meski begitu, Conor McGregor hingga saat ini tidak mau menanggapi Jake Paul.
Baru-baru ini mantan rekan latihan Conor McGregor, Paulie Malignagg,i membuat klaim yang mengejutkan.
Dilansir Juara.net dari Essentially Sports, kepada SnowQueenLa, Paulie Malignaggi mengklaim rekannya yang jagoan UFC itu bakal kalah jika bertarung menghadapi Jake Paul.
Baca Juga: Bermula dari Khabib, Conor McGregor Kini Jadi Orang Aneh yang Liar
"Jika mereka bertarung sekarang, saya lebih memilih Paul daripada McGregor," tutur Malignaggi.
"Satu pertanyaan tentang Paul sekarang adalah bagaimana ia menjaga emosinya."
"Sekarang dia juga sudah bertarung dengan petarung bukannya pemain basket dan dia seorang YouTuber."
"Dari segi teknik, Jake Paul sudah berada di level tersebut, dia berada di level yang bahkan bisa mengalahkan Ben Askren."
"Tetapi, yang berat adalah menjaga emosinya yang mungkin saja terganggu oleh ketegangan mengingat ia bertarung dengan orang yang sudah sering berdiri di atas ring," tandasnya.
Terlepas dari klaim Malignaggi, duel Conor McGregor vs Jake Paul sepertinya masih jauh dari kata terjadi.
Seperti yang sudah diketahui, McGregot saat ini sedang punya jadwal di UFC.
Pada bulan Juli mendatang, rival kesumat Khabib Nurmagomedov ini akan bertarung melawan Dustin Poirier.
Baca Juga: Benar-benar Bang Jago, Conor McGregor Beli Pub yang Pernah Dibikin Rusuh
Tentu pertarungan melawan Poirier tidak boleh dikesampingkan begitu saja.
Pasalnya, McGregor pada bulan Januari lalu harus menahan malu dihabisi oleh Poirier pada seri UFC 257.
Selain faktor jadwal duel, sepertinya duel McGregor vs Paul juga bakal menghantam dinding tebal bernama Bos UFC, Dana White.
Sejak tantangan pertama Jake Paul pada McGregor akhir tahun lalu, Dana White selalu mencak-mencak tidak memberikan jalan.
Baru-baru ini saja, White mengaku bakal mengambil jalur hukum agar jagoan UFC tidak mencoba-coba bertarung dengan para petinju abal-abal.
Baca Juga: Jagoannya Terus Digentayangi Petinju Jadi-jadian, Bos UFC Mencak-mencak