Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET – Petarung kelas menengah, Chris Weidman, menceritakan perasaan waktu kakinya patah kala melawan Uriah Hall di UFC 261.
UFC 261 yang berlangsung pada 25 April lalu diketahui menyajikan banyak pertarungan sangar.
Selain tiga laga perebutan titel, laga main card lain pada duel ini juga tak kalah menyita perhatian.
Pertarungan yang dimaksud tentu saja adalah duel antara Chris Weidman melawan Uriah Hall.
Pasalnya, pada duel ini terdapat kejadian mengerikan yakni kala kaki Weidman patah di awal laga.
Dalam tayangan ulang, kaki petarung berumur 36 tahun itu terlihat seperti tak bertulang.
Penonton yang melihatnya pun mungkin juga merasa linu menyaksikan tayangan bagaimana patahnya kaki Weidman itu.
Baca Juga: VIDEO - Saksikan Patahnya Kaki Chris Weidman, Israel Adesanya Keluarkan Jurus
Jika para penonton yang melihatnya saja merasa linu, bagaimana dengan Chris Weidman sebagai orang yang merasakannya?
Dilansir Juara.net dari BJPenn.com yang mengutip dari MMA Fighting.com, Chris Weidman membagikan ceritanya kala mengalami patah kaki tersebut.
Weidman berkata bahwa dia mencoba melancarkan tendangan yang sangat keras ke Uriah Hall.
Mantan raja kelas menengah tersebut bahkan juga mendengar suara patahnya.
Namun, yang mencengangkan adalah Weidman mengaku tidak sadar kakinya patah.
Petarung asal New York itu bahkan lebih fokus ke tendangannya dan berniat melancarkan satu tendangan lagi untuk menjatuhkan Hall.
Namun, ketika menengok ke bawah, Weidman melihat kakinya yang bak karet dan bahkan tidak percaya bahwa itu adalah kakinya.
Baca Juga: Kisah Hebat Pencetak Sejarah di UFC 261 dan 2 Jagoan Kaki Patah
“Segera setelah melancarkan tendangan, saya tahu benturan itu sangat keras,” kata Chris Weidman
“Benturan itu sangat keras, saya ingat suaranya.”
“Sekarang melihat ke belakang, keseluruhan kaki saya patah tetapi saya tidak menyadarinya.”
“Saya hanya berpikir itu adalah tendangan kaki yang sangat bagus dan mendarat dengan sangat keras.”
“Saya ingat melihat wajah Uriah Hall dan dia memasang raut muka datar.”
“Saya agaknya seperti berkata: ‘Oke, bro, saya tahu yang itu menyakiti Anda'.”
“Saya tahu dia akan merasakan itu dan yang bisa saya pikirkan hanya mendaratkan satu tendangan lagi. Dia pasti jatuh karena tendangan itu sangat brutal.”
Baca Juga: Perlakuan Bos UFC pada Chris Weidman Ini Buktikan Dirinya Tidak Pelit
“Saat saya meletakkan kaki, saya tidak ingat merasakan sakit atau apa pun seperti itu karena masih fokus untuk memberi tahu dia bahwa saya baik-baik saja.”
“Saya kebetulan melihat ke bawah dan ketika menengoknya, kaki saya terlihat seperti karet."
“Saat itulah saya pikir saya baru saja masuk ke titik yang gila dan aneh."
“Saya telungkup dan kejadian itu seperti mimpi buruk.”
“Di kepala saya, sepertinya tidak mungkin itu adalah kaki saya.”
“Tidak mungkin saya melihat kaki saya seperti itu," pungkas saudara ipar Stephen Thompson ini.
Saat Chris Weidman sudah dipastikan tak bisa melanjutkan duel, Uriah Hall dinyatakan sebagai pemenang dari laga itu dengan keputusan KO di ronde pertama.
Hasil ini menjadikan Uriah Hall sebagai petarung pertama yang mampu menang tanpa melancarkan satu serangan pun dalam sejarah UFC.