Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Eks pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, membuat klaim mengejutkan soal pembalap Yamaha Petronas SRT, Valentino Rossi.
Manuver ciamik pembalap gaek, Valentino Rossi, belum juga terlihat pada MotoGP Spanyol 2021 akhir pekan lalu.
Sedari sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2021, performa Valentino Rossi memang sudah tercium kurang wangi.
Bagaimana tidak? Pembalap MotoGP berjulukan The Doctor itu harus memulai balapan dari posisi ke-17.
Pada akhirnya, Valentino Rossi tidak mampu mengubah posisinya yakni menjadi pembalap ke-17 yang menyentuh garis finis MotoGP Spanyol 2021.
Hasil mengecewakan dari Valentino Rossi turut menjadi perhatian mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo.
Cukup pedas, Jorge Lorenzo bahkan menyebut performa Valentino Rossi di MotoGP Spanyol 2021 tidak hanya lambat tetapi juga tidak akurat.
Terlebih lagi Valentino Rossi diasapi oleh pembalap yang bisa dibilang gurem atau minim prestasi, Iker Lecuona.
Baca Juga: Terpuruk di MotoGP Spanyol 2021 Berakhir Senyum Tipis untuk Valentino Rossi
"Sekali lagi, dia (Valentino Rossi) tidak bisa mendapatkan poin," kata Jorge Lorenzo dilansir Juara.net dari Corsedimoto.
"Dia bahkan tersalip oleh Iker Lecuona yang biasa di belakang."
"Rossi dulu adalah yang paling akurat, sekarang dia tidak cuma lambat, tetapi dia juga tidak akurat di lintasan," tandas Lorenzo.
Tak heran Lorenzo sangat kecewa dengan penampilan Valentino Rossi di MotoGP Spanyol 2021 .
Pasalnya, Jorge Lorenzo yakin betul Valentino Rossi bakal tampil cepat di Jerez.
Berkaca dari balapan MotoGP 2020, Sirkuit Jerez merupakan satu-satunya tempat yang berhasil menghasilkan poin podium bagi Valentino Rossi.
"Saya berharap peningkatan besar dari Valentino Rossi," kata Lorenzo.
"Tahun lalu dia naik podium hanya di Jerez ini," sambungnya.
Baca Juga: Aksi Pembalap Ini di MotoGP Spanyol 2021 Bikin Jorge Lorenzo Angkat Topi
Selain mengomentari Valentino Rossi, Lorenzo juga berbicara soal aksi pembalap lainnya di MotoGP Spanyol 2021.
Rapor bagus Lorenzo berikan untuk Jack Miller dan Francesco Bagnaia, yang sukses kibarkan bendera Ducati di tiang tertinggi.
Selain itu, eks pembalap MotoGP berjulukan Por Fuera ini juga sedikit mengomentari performa mengejutkan dari tim Aprilia.
Meski sedikit kecewa, Lorenzo yakin lewat Aleix Espargaro, Aprila bakal segera naik podium pada MotoGP 2021.
"Aleix (Espargaro) sangat stabil, tetapi kemarin dia menyia-nyiakan kesempatan untuk bertarung di empat besar. Hal itu sungguh mengecewakan," ungkap Lorenzo.
"Tetapi, saya yakin dia bakal segera naik podium," tutupnya
Baca Juga: Cara Melenceng yang Bisa Bikin Valentino Rossi Ngacir di MotoGP 2021