Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, tidak akan menolak lakukan duel ulang menghadapi Colby Covington namun hanya jika pertarungan tersebut masuk akal.
Tahun 2021 sepertinya bakal menjadi tahun teraktif untuk Kamaru Usman sebagai raja kelas welter UFC.
Kamaru Usman dalam empat bulan pertama di tahun 2021 sudah melakoni dua laga perebutan sabuk juara kelas welter UFC.
Usai Kamaru Usman melakoni laga perebutan titel juara menghadapi Jorge Masvidal di UFC 261, UFC bahkan sudah menentukan lawan selanjutnya untuk sang raja.
Orang tersebut adalah jagoan yang dikenal paling dibenci di UFC, yaitu Colby Covington.
Semula ide penyabungan yang dilakukan UFC ini kurang begitu disetujui oleh pihak Kamaru Usman.
Sembari menyebut Colby Covington sebagai manusia paling hina, manajer Kamaru Usman, Ali Abdelaziz, sudah menyiapkan dua kandidat lain yang lebih pantas ketimbang Colby Covington.
Namun, Kamaru Usman justru tidak menolak untuk menghadapi Colby Covington.
Jagoan berjulukan Mimpi Buruk Nigeria ini bahkan mengatakan duelnya melawan Colby Covington begitu menyenangkan dan luar biasa.
Baca Juga: Bukan Main-main, Kamaru Usman akan Ubah Hidup Jake Paul Semakin Buruk