Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Seperti tidak ingat dua bulan lalu mewek-mewek ingin pensiun, Khamzat Chimaev kini sudah kembali ke mode maniak seperti awal kemunculannya di UFC.
Khamzat Chimaev menggebrak UFC saat muncul pertama kali pada pertengahan tahun lalu.
Dua kemenangan pertama didapatkan Khamzat Chimaev hanya dalam selang waktu 10 hari.
Jagoan berjulukan Borz ini lalu memetik 3 kemenangan dalam 3 laga pertamanya di UFC dalam periode hanya 66 hari.
Saat itu Khamzat Chimaev bertingkah bak maniak bertarung dengan menantang siapa saja.
Petarung yang pada 1 Mei lalu genap berusia 27 tahun ini malah pernah meminta UFC memberinya jadwal supaya bertarung tiga kali dalam semalam!
Baca Juga: Semodel Khabib Nurmagomedov, Khamzat Chimaev Juga Anak Mama
Tetapi, pada awal Maret lalu, COVID-19 akhirnya mengerem perilaku maniak Chimaev.
Terinfeksi sejak akhir tahun 2020, Chimaev tidak kunjung sembuh sampai dia merasa frustrasi.
Pada puncak kegalauannya, Chimaev sampai sempat menyatakan pensiun.
Namun, sekarang jagoan Swedia berdarah Cechnya ini kelihatannya sudah mulai pulih.
Manajernya, Ali Abdelaziz, menyatakan Khamzat Chimaev sudah bisa bertarung lagi mulai Agustus mendatang.
Seiring dengan kondisinya yang membaik, Chimaev kini sudah kembali ke mode maniak.
Dari jagoan UFC Vegas 26, Neil Magny, sampai Nick Diaz yang akan melakukan comeback ke oktagon, Chimaev kembali menebar tantangan ke mana-mana.
Yang terbaru, via media sosial Twitter, Chimaev mengungkapkan rencananya setelah nanti bisa bertarung lagi.
Baca Juga: Takut Kehilangan, Khamzat Chimaev Larang Neil Magny Sengaja Kalah
Chimaev berencana mengobrak-abrik dua divisi, yaitu kelas welter dan kelas menengah, dalam waktu hanya 4 bulan.
Dia ingin bertarung sebulan sekali dengan berganti-ganti dari kelas welter ke kelas menengah, balik ke kelas welter dan kemudian ke kelas menengah lagi.
"Saya bertarung pada Agustus di kelas 170 lb (welter), September 185 lb (menengah), November 170 lb, dan Desember 185 lb," cuit Chimaev.
Resminya terdaftar dalam ranking penantang kelas welter di posisi ke-15, Khamzat Chimaev memang sudah terbiasa bolak-balik dua divisi.
I’m fighting in August 170 lb September 185 lb November 170 lb December 185 lb be ready إن شاء الله. @danawhite @Mickmaynard2 @seanshelby
— Khamzat Chimaev (@KChimaev) May 9, 2021
Debutnya melawan John Phillips dilakukan di kelas menengah.
Laga kedua Chimaev melawan Rhys McKee berlangsung di kelas welter.
Chimaev balik ke kelas menengah waktu meng-KO Gerald Meerschaert dalam 17 detik pada laga ketiganya di oktagon.
Sebelum di UFC, Chimaev juga sudah sering tampil berganti-ganti di antara dua kelas tersebut.
Baca Juga: Tidak Pantas Sejajar Gangster, Khamzat Chimaev Ditolak Nate Diaz
Lawan pertama Chimaev setelah kembali nanti kini makin mengerucut ke duel kelas welter melawan Neil Magny.
Chimaev sudah melempar tantangan pada Magny sebelum sang rival tampil di UFC Vegas 26 pada Minggu (9/5/2021) WIB.
Usai helatan itu, sekali lagi Chimaev menyerukan tantangan.
"Neil Magny, Anda melawan saya berikutnya. Jangan lari seperti ayam. Kita lihat siapa yang menampar di dalam cage," cuit Chimaev.
Saat ditanya jurnalis ESPN, Brett Okamoto, Magny tidak menolak tantangan itu.
"Apakah namanya (Chimaev) menarik buat saya? Ya. Jika dia ingin bokongnya dihajar musim panas ini, ayo lakukan," katanya.
Magny juga menyatakan dia akan siap kembali bertarung pada Agustus setelah mengalahkan Geoff Neal di UFC Vegas 26.
Waktu itu cocok dengan perkiraan Chimaev bakal melakukan comeback-nya ke oktagon.