Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET – Penantang titel kelas ringan, Michael Chandler, menyatakan bahwa tanpa berduel dengan Khabib Nurmagomedov, dia bisa masuk Hall of Fame UFC.
Michael Chandler tinggal menghitung hari untuk melakoni duel perebutan sabuk juara kelas ringan dalam gelaran akbar di bulan Mei, UFC 262.
Dalam event yang digelar pada Sabtu (15/5/2021) itu, Michael Chandler bakal berebut titel peninggalan Khabib Nurmagomedov melawan petarung ranking 3, Charles Oliveira.
Namun, sebenarnya Charles Oliveira bukanlah lawan yang paling diinginkan oleh jagoan asal Missouri tersebut.
Setelah kemenangan di UFC 257, Michael Chandler menggunakan kesempatan wawancara usai duel untuk melayangkan tantangan pada para petarung top kelas ringan.
Ada tiga nama petarung yang mendapatkan tantangan dari Michael Chandler.
Petarung-petarung tersebut adalah Conor McGregor, Dustin Poirier dan Khabib Nurmagomedov.
Baca Juga: Hilangnya Nate Diaz di UFC 262 Bagus bagi Calon Pengganti Khabib
Namun, Conor McGregor sudah ngebet melakukan duel trilogi sejak kalah dari Dustin Poirier di UFC 257.
Dustin Poirier sendiri langsung mengiyakan duel yang akan digelar pada 10 Juli tersebut.
Tiket duel mereka yang ditempatkan di UFC 264 itu bahkan sudah terjual ludes dalam hitungan detik saja.
Jika Michael Chandler berhasil menjadi juara kelas ringan UFC, dia bakal berkesempatan untuk berduel dengan salah satu petarung impiannya tersebut.
Apabila Chandler dapat menang dalam laga mempertahankan titel pertama melawan Conor McGregor atau Dustin Poirier, dia akan menjadi juara kelas ringan dengan rekor hebat selayaknya Khabib Nurmagomedov.
Khabib sendiri sudah menyatakan pensiun pada Oktber lalu dan kembali menegaskan keputusannya menggantung sarung tangan pada pertengahan Maret lalu.
Tentunya jika ingin melengkapi impiannya dengan berduel melawan Khabib, Michael Chandler harus memiliki sesuatu yang sangat menarik untuk membuat Si Elang kembali bertarung.
Dilansir Juara.net dari Essentiallysports yang mengutip dari BT Sports, mantan juara kelas ringan Bellator tersebut memberikan komentarnya tentang potensi duel tersebut.
Baca Juga: Kerap Perangi Poirier, Michael Chandler: Conor Tak Bicara Negatif tentang Saya
Chandler berkata mungkin saja Khabib bisa tertarik untuk kembali bertarung dengan statusnya yang merupakan juara dunia kelas ringan baru.
Namun, Chandler agaknya sudah tidak terlalu menggebu-gebu untuk berduel dengan Khabib saat ini.
Pasalnya, debutan sangar UFC tersebut yakin bahwa tanpa berduel dengan Khabib pun dia bisa menjadi petarung hebat di dan bahkan bisa masuk Hall of Fame UFC.
“Saya percaya dengan penampilan di duel terakhir dan sekarang saya bisa mengalahkan Charles Oliveira kemudian menaklukkan Poirier dan Conor,” kata Michael Chandler.
“Anda berada di 3 kemenangan beruntun dan berstatus juara dunia tak terbantahkan di kelas ringan yang mungkin akan membuatnya (Khabib) tertarik untuk kembali."
“Tetapi, saya pasti tidak akan kehilangan waktu tidur karena memikirkannya.
“Saya bahkan tidak memikirkannya karena yakin warisan saya akan terus berkembang.”
Baca Juga: Penggemar Berat Raja Kuncian, Eks Ratu UFC Malah Jagokan Debutan Jadi Juara
“Saya akan masuk Hall of Fame UFC dengan atau tanpa bertarung melawan Khabib,” pungkas petarung bertinggi badan 1,73 meter tersebut.
Sekalipun Chandler masih ngebet berduel dengan Khabib, tentu tidak akan mudah untuk membuat Si Elang kembali.
Khabib menyatakan akan menepati janji ibunya untuk tidak bertarung lagi usai sang ayah meninggal dunia.
Orang yang pailing berpengaruh di UFC, Dana White, pun tidak bisa membuat Khabib kembali bertarung meski telah menggodanya berkali-kali.