Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tumbang di UFC 262, Tony Ferguson Bukan Lagi Petarung Top MMA

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Selasa, 18 Mei 2021 | 11:00 WIB
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Tony Ferguson, saat beraksi di octagon. (TWITTER.COM/MMAFORALL)

JUARA.NET - Legenda UFC, Daniel Cormier, mengatakan bahwa status Tony Ferguson sebagai petarung top seni bela diri campuran atau MMA sudah berakhir.

Tony Ferguson harus kembali merasakan pil pahit usai dikalahkan Beneil Dariush di co-main event UFC 262, Minggu (16/5/2021) WIB di Toyota Arena, Houston, Texas.

Bertarung selama tiga ronde penuh, Tony Ferguson gagal melepaskan diri dari serangan takedown dan pertarungan bawah milik Beneil Dariush.

Tony Ferguson bahkan membiarkan Beneil Dariush melakukan kontrol terhadap dirinya terlalu mudah dengan waktu lebih dari 12 menit.

Tiga juri akhirnya memutuskan Ferguson kalah telak dengan semua memberikan skor 27-30 dan Beneil Dariush keluar sebagai pemenang melalui keputusan angka mutlak.

Penampilan Ferguson terlihat mengkhawatirkan karena melalui hasil ini, El Cucuy harus menerima tiga kekalahan beruntun.

Dua kekalahan sebelumnya dia terima dengan menghadapi dua nama besar di kelas ringan UFC, yaitu Justin Gaethje dan Charles Oliveira.

Baca Juga: Habisi Musuh Terkutuk Khabib, Beneil Dariush Incar Dua Jagoan Ini

Oleh sebab itu, legenda UFC, Daniel Cormier, menyebut Tony Ferguson bukan lagi petarung top MMA setelah tumbang di tangan Beneil Dariush.

DC mengatakan El Cucuy bukan lagi petarung yang sama seperti pada masa awal kariernya.

"Dia adalah jagoan yang menjadi bintang pada pertarungan tersebut," kata Daniel Cormier.

"Berawal dari sesi penimbangan hingga awal dari pertunjukan, orang-orang tahu dan mencintai Tony Ferguson."

"Tetapi Tony Ferguson sebagai petarung top seni bela diri campuran sudah berakhir. Saya percaya hal itu dan tidak membuat kesalahan mengenai anggapan itu."

"Dia tidak kalah dari lawan yang lemah. Dia bertarung dengan yang terbaik dari yang terbaik, tetapi itu adalah pertarungan yang biasanya dimenangi oleh Ferguson." pungkas Daniel Cormier dikutip Juara.net dari Sportskeeda.

Setelah menerima kekalahan untuk ketiga kalinya, masa depan Tony Ferguson kian gelap.

Apalagi untuk bersaing di level tertinggi, merebut titel juara kini bisa dibilang mustahil untuk El Cucuy.

Baca Juga: Ngerinya Musuh Terkutuk Khabib, Kaki Hampir Patah Masih Bisa Bertarung

Presiden UFC, Dana White, bahkan juga menyebut Tony Ferguson kelihatannya sudah habis.

Menurut White, Ferguson tidak bisa mengelak termakan usia di mana dia kini sudah berusia 37 tahun.

Tony Ferguson sendiri sudah berkarier sebagai petarung MMA profesional sejak 2008.

Setelah itu Ferguson sudah memiliki pencapaian luar biasa sebagai petarung UFC.

Salah satunya menjadi pemenang dalam ajang The Ultimate Fighter pada pertengahan 2011.

Baca Juga: Kalah 3 Kali Beruntun, Tony Ferguson Tak Bisa Melawan Waktu

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P