Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Jelang MotoGP Italia 2021 yang tinggal hitungan hari, adik Valentino Rossi, Luca Marini, memanjatkan doa dan harapannya.
Setelah absen pada seri tahun kemarin karena badai pandemi COVID-19, balapan di Mugello kembali pada MotoGP 2021.
Para pembalap tentu bersemangat menyambut seri MotoGP Italia 2021 yang bakal dimulai pada Jumat (28/5/2021).
Terlebih lagi bagi para pembalap MotoGP lokal Italia, termasuk adik Valentino Rossi, Luca Marini.
Sejauh ini Luca Marini memang masih belum tampil moncer pada MotoGP 2021.
Prestasi terbaiknya adalah menjadi pembalap ke-12 yang menyentuh garis finis pada seri MotoGP 2021 di Portugal dan Prancis.
Jelang MotoGP Italia 2021, doa dan harapan terbaik terlantun dari mulut Luca Marini.
Baca Juga: Kesedihan Valentino Rossi saat MotoGP Italia 2021 Bak Terkena Bom Nuklir
Selain membeberkan harapannya, pembalap MotoGP dari tim SKY VR46 Avintia ini tetap merasa perlu menikmati balapan.
"Saya harap dapat melakukan yang terbaik dan bersenang-senang," ungkap pembalap debutan di MotoGP 2021 tersebut dilansir Juara.net dari Tuttomotoriweb.
"Ini akan menjadi pekan yang spesial. Saya sangat menantikannya dan banyak bersiap untuk itu."
"Saya ingin menikmati balapan sedari awal hingga finis," imbuh Marini.
Keyakinan adik Valentino Rossi ini untuk tampil baik pada MotoGP Italia 2021 juga berasal dari motor yang ia tunggangi.
Ducati yang punya kenangan manis di Mugello tentu menambah kepercayaan diri bagi Marini.
"Ducati selalu kuat di Mugello," tutur Marini.
Tak cuma Marini, hawa kepercayaan diri tinggi juga membumbung dari dalam garasi tim SKY VR46 Avintia Ducati.
Baca Juga: Dianaktirikan di MotoGP 2021, Murid Valentino Rossi Tergoda Murtad dari Yamaha
Manajer Tim Avinta Ducati, Ruben Xaus, juga melihat Ducati bakal kuat pada MotoGP Italia 2021.
Tak cuma dari dalam garasi, dukungan cuaca semakin mempertebal lapisan motivasi dari Ruben Xaus.
"Balapan di Mugello punya banyak arti untuk para pembalap dan tim," kata Xaus.
"Setelah lima balapan, bisa dibilang di sini adalah tempat kami benar-benar baru memulai."
"Ducati kemungkinan bakal punya keunggulan teknis tersendiri soal mesin."
"Cuaca juga bakal lebih stabil sehingga akan mudah dalam mengerjakan hal-hal dasar guna membuat loncatan ke depan pada balapan selanjutnya," tandas Xaus.
Tak lupa, Xaus sedikit memberikan komentar soal performa Marini.
Ia yakin Marini sudah semakin pede di atas motor, terlebih lagi adik Valentino Rossi itu punya catatan baik di Mugello sejak Moto2.
Baca Juga: Memble di 5 Seri MotoGP 2021, Valentino Rossi Beberkan Atmosfer Timnya