Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Tim Ducati Lenovo optimistis bakal meraih hasil positif pada MotoGP Jerman 2021 meski tidak difavoritkan sebagai pemenang di Sirkuit Sachsenring.
MotoGP Jerman 2021 akan menjadi seri kedelapan untuk rangkaian kejuaraan balap motor dunia, MotoGP 2021.
Berbeda dari kebanyakan tim pabrikan lainnya, tim Ducati justru memiliki catatan kurang mengenakkan di Sirkuit Sachsenring.
Tercatat Ducati hanya sekali menang di Sirkuit Sachsenring bersama dengan pembalapnya, yaitu Casey Stoner pada MotoGP Jerman 2008.
Sudah 13 tahun Ducati gagal mengulangi kesuksesan yang bisa diraih Casey Stoner saat membalap di Sirkuit Sachsenring.
Meski memiliki rapor merah pada seri MotoGP Jerman, tim Ducati tentu tidak akan mudah bersikap pesimistis untuk seri balap kali ini.
Dengan Ducati Desmosedici terbaru yang digadang-gadang sebagai motor paling komplet di MotoGP 2021, dua pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller dan Francesco Bagnaia, tetap optimistis menatap seri MotoGP Jerman 2021.
Baca Juga: MotoGP Jerman 2021 - Para Pembalap Saling Pepet, Adik Valentino Rossi Girang