Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selama sesi tersebut, Conor McGregor menunjukkan bahwa dirinya akan tampil menggunakan banyak senjata dan bukan hanya memakai pendekatan tinju di UFC 264.
"Saya akan memberinya tendangan ke kepala dengan tepat. Akan ada banyak persenjataan."
"Pastinya akan ada banyak senjata yang ditampilkan pada malam itu. Dia ingin seni bela diri campuran, dia akan mendapatkannya," kata Conor McGregor dikutip Juara.net dari Sportskeeda.
Conor McGregor tampak memberikan jawaban dengan merespons kritik mengenai dirinya menggunakan pendekatan tinju pada pertemuan kedua.
Pada pertemuan kedua dalam gelaran UFC 257, Conor McGregor memang cenderung tampil menggunakan pendekatan tinju.
Hal itu dilakukan Conor McGregor karena dia sedang mempersiapkan duel tinju menghadapi Manny Pacquiao.
Dustin Poirier saat itu dipandang Conor McGregor hanya sebagai ajang pemanasan untuknya sebelum bertanding menghadapi Manny Pacquiao.
Pada akhirnya hal tersebut menjadi kesalahan fatal untuk Conor McGregor.
Baca Juga: UFC 264 - Tolak Perebutan Sabuk Juara, Dustin Poirier Akui Berjudi