Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pembalap MotoGP dari tim Yamaha, Fabio Quartararo, berkata bahwa persaingan timnya dan Ducati adalah sebuah masalah yang cukup besar.
Fabio Quartararo tercatat sukses menjadi juara paruh pertama MotoGP 2021.
Namun, agaknya ada keresahan yang sedang menaungi dirinya dan Yamaha saat ini.
Meski Fabio Quartararo saat ini berada di puncak klasemen MotoGP 2021, pembalap-pembalap tim rival tidak terlalu jauh dari dirinya.
Kuantitas pembalap tim rival terbanyak ada pada pabrikan asal Italia, Ducati.
Dalam posisi lima besar, terlihat ada tiga jagoan Ducati yang siap menerkam Fabio Quartararo.
Saking meresahkannya persaingan dengan Ducati ini, Fabio Quartararo sampai dibuat bersuara.
“Sejujurnya, kami kekurangan tenaga kuda.” kata Fabio Quartararo seperti dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
Baca Juga: Meski Akui Hebat, Ducati Sebut Fabio Quartararo Mujur Luput dari Bendera Hitam