Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak lupa, Suppo juga menyeret mantan pembalapnya di MotoGP, Marc Marquez, soal klaimnya tersebut.
"Hasilnya akan datang. Benar jika Marc Marquez dan Acosta melakukan hal yang berbeda," bebernya.
"Tetapi, dalam kasus Marquez, cara bekerja dan lingkungannya adalah hal yang membuat ia berada di posisi sekarang hingga menjadi pembalap yang hebat," tutup Suppo.
Terlepas dari hal itu, kini Pedro Acosta masih memimpin klasemen sementara di kelas Moto3.
Pesaing terdekatnya adalah pembalap kuat lainnya, Sergio Garcia, yang terpaut selisih 48 poin.
Meski Moto3 2021 belum usai, kabar beredar kencang bahwa Pedro Acosta bakal menjalani debut di Moto2 musim depan.
Baca Juga: Pilih Moto2 atau Moto3? Bocah Ajaib Pedro Acosta Berikan Tanggapannya