Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Comeback, Murid Bangkotan Khabib Disodori Jagoan Paling Sangar UFC Vegas 33

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 4 Agustus 2021 | 09:00 WIB
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Luke Rockhold. (TWITTER.COM/LGS_MMA)

JUARA.NET - Bos UFC, Dana White, menyatakan telah memberikan tawaran kepada Luke Rockhold untuk berduel dengan Sean Strickland.

Luke Rockhold sudah memutuskan untuk melakukan comeback sejak beberapa bulan lalu.

Akan tetapi, Luke Rockhold belum mendapatkan jadwal duel sampai saat ini.

Padahal, petarung berusia 36 tahun ini sudah mulai berlatih di bawah asuhan eks jagoan nomor satu UFC, Khabib Nurmagomedov.

Namun, baru-baru ini Rockhold mendapatkan tawaran dari orang nomor satu di UFC, Dana White, terkait laga comeback-nya.

Kabar ini disampaikan oleh reporter TSN SPorts, Aaroon Bronsteter, melalui cuitan di media sosial.

Dari kabar tersebut, sang eks raja kelas menengah telah ditawari jagoan UFC Vegas 33, Sean Strickland.

Baca Juga: Menangi UFC Vegas 33, Jagoan Ini Minta Dibayar Cuma untuk Dipukul KO oleh Francis Ngannou

 

"Luke Rockhold telah ditawari Sean Strickland sebagai lawannya mendatang menurut Dana White."

Sean Strickland sendiri bisa dibilang sebagai jagoan paling sangar di gelaran UFC Vegas 33 karena sukses memenangi laga main event atas Uriah Hall

Seperti yang diketahui, Uriah Hall tidak bisa dibilang petarung yang biasa-biasa saja karena dia pernah mematahkan kaki Chris Weidman dengan hanya teknik bertahan.

Selain itu, Sean Strickland juga terbilang sangar dari sisi perkataannya yang sering nyeleneh.

Dalam sebuah wawancara, petarung berjulukan Tarzan memberikan saran yang terbilang ekstrem pada genaasi muda.

Jagoan asal Anaheim berkata bahwa para anak muda perlu untuk mengonsumsi narkoba dan masuk penjara.

Selain itu, Strickland juga menyarankan mereka untuk ikut berperang.

Baca Juga: Eks Raja UFC Murid Khabib Ungkap Satu-satunya Jagoan yang Mau Melawannya

 

Hal itu dikatakannnya sebagai saran untuk membuat generasi muda menjadi lebih tangguh.

Pernyataannya ini sendiri tidak lepas dari pengalaman keras yang dialami Strickland pada masa muda yang membuat dia menjadi petarung tangguh UFC saat ini.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P