Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Raja kelas menengah UFC, Israel Adesanya, mendapatkan peringatan menarik dari korban keganasannya yang tengah berusaha bangkit dari kuburan kekalahan.
Kelas menengah UFC tak ubahnya kuburan bagi para korban keganasan Israel Adesanya.
Bagaimana tidak? Empat dari lima petarung teratas dalam daftar ranking penantang kelas menengah UFC saat ini pernah kalah dari Israel Adesanya.
Baru saja Israel Adesanya kembali mempertahankan takhtanya di kelas menengah UFC.
Jagoan UFC asal Italia, Marvin Vettori, sukses ia benamkan dalam pertarungan lima ronde yang penuh dengan dominasi.
Menyusul kemenangan tersebut, kini calon penantang Israel Adesanya selanjutnya bergeser ke nama Malaikat Maut UFC, Robert Whittaker, yang juga pernah dikalahkan The Last Stylebender sebelumnya.
Belakangan ini, salah satu korban keganasan Israel Adesanya malah kembali meraung mengucapkan janji pembalasan dendam.
Baca Juga: Gara-gara COVID-19, Israel Adesanya vs Robert Whittaker 2 Bisa Tertunda hingga 2022
Dia adalah Paolo Costa, jagoan kelas menengah UFC yang merasakan pukulan KO dari Israel Adesanya pada bulan September tahun lalu.
Muncul dalam bincang-bincang dengan jurnalis ESPN, Brett Okamoto, Paulo Costa menegaskan dua tujuannya saat ini, yakni menggondol gelar juara dan menghabisi Israel Adesanya.
Untuk itu, jagoan UFC berjulukan Borrachinha tersebut menyampaikan peringatannya.
"Mengalahkan Adesanya dan merebut gelar. Dua hal ini adalah rencana saya," ungkap Paulo Costa dilansir Juara.net dari Essentially Sports.
"Saya kira kalau masalah gelar, cepat atau lambat sabuk itu akan ke arah saya."
"Tetapi soal mengalahkannya (Adesanya), baik dia masih juara atau tidak, momen itu akan segera datang."
"Saya harus melawannya. Dia tahu bahwa saya adalah orang yang bisa mengalahkannya," tutup Costa penuh percaya diri.
Sebelum bertemu Adesanya, Costa kini harus melewati Marvin Vettori terlebih dahulu.
Baca Juga: Ciryl Gane Terlalu Jago, Israel Adesanya Terpaksa Khianati Francis Ngannou
Meski belum diresmikan UFC, rencana pertarungan Costa vs Marvin Vettori belakangan ini kencang berembus.
Wacana tersebut bahkan sudah mendapatkan persetujuan dari kedua manajer masing-masing, yakni Walid Ismail dari kubu Costa dan Ali Abdelaziz dari pihak Vettori.
Bertarung dengan Vettori tentu bukanlah perkara enteng bagi Costa.
Apalagi, Vettori juga mengincar kemenangan dan tujuan yang sama, yakni menang demi mendatangi Adesanya.
Pertarungan mereka agaknya bakal berjalan seru mengingat baik Costa dan Vettori merupakan jagoan UFC yang terbilang komplet.
Baca Juga: Sudah Klop, Pihak Manajer Siap Jodohkan Paulo Costa dan Marvin Vettori