Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Niat Tyron Woodley membuat tato sebagai syarat untuk duel ulang melawan Jake Paul langsung mendapatkan penolakan dari dua orang jagoan.
Pada Senin (30/8/2021) siang WIB di Cleveland, Jake Paul dan Tyron Woodley akhirnya dipertemukan di atas ring tinju.
Setelah beberapa bulan berperang kata-kata di media sosial maupun saat wawancara, Jake Paul menghadapi Tyron Woodley dalam pertarungan sengit.
Dalam duel yang berlangsung selama delapan ronde tersebut, Jake Paul dan Tyron Woodley saling bergantian melakukan serangan.
Meski sempat memojokkan Jake Paul pada ronde keempat, Tyron Woodley terpaksa harus mengakui ketangguhan sang petinju YouTuber tersebut.
Tyron Woodley dinyatakan kalah dari Jake Paul via split decision dengan perolehan angka 78-74, 77-75, dan 75-77.
Tyron Woodley tidak terima akan hasil itu karena dirinya merasa memenangi pertarungan ini.
Pasalnya, Tyron Woodley mengeklaim dirinya lebih banyak melesatkan pukulan-pukulan berbahaya ketimbang Jake Paul.
Baca Juga: Mau Duel Ulang, Tyron Woodley Harus Pakai Tato Baru Dulu dari Jake Paul
Menanggapi permintaan duel ulang dari Tyron Woodley, Jake Paul yang awalnya terlihat menolak justru mengabulkan permintaan tersebut dengan satu syarat.
Syarat tersebut adalah Woodley harus membuat tato bertuliskan 'I Love Jake Paul' sesuai dengan janji taruhan mereka sebelum bertarung.
Tidak ragu-ragu, Woodley langsung menerima syarat dari Paul dan siap untuk melakoni duel ulang dalam waktu dekat.
Menanggapi hal tersebut, Aljamain Sterling dan Daniel Cormier sepakat tidak setuju dengan syarat yang akan dilakukan Tyron Woodley untuk sebuah duel ulang menghadapi Jake Paul.
Menurut mereka, membuat tato dengan bertuliskan nama Jake Paul tidak setimpal dengan sebuah duel ulang menghadapi petinju kemarin sore.
Apalagi, status Tyron Woodley sebagai mantan juara kelas welter UFC dianggap terlalu berlebihan jika dia sampai membuat sebuah tato untuk mendapatkan kesempatan duel ulang.
Maybe I’m crazy, but I just feel “MY” dignity is worth more than the payday for a rematch like this. Maybe it’s bc I’m not in that situation but it’s like will things really be different?
— Aljamain Sterling (@funkmasterMMA) August 30, 2021
Woodley has all tools in the world, and has been on top with those skills. Different times.
"Mungkin saya gila, tetapi saya hanya merasa martabat saya lebih berharga daripada sebuah bayaran untuk pertandingan ulang seperti ini."
"Woodley memiliki semua kemampuan dan telah menjadi petarung kelas atas dengan kemampuan tersebut. Ini masa yang berbeda," tulis Aljamain Sterling dikutip Juara.net dari Essentiallysports.com.
And fuck that tattoo Tyron! Don’t do it
— Daniel Cormier (@dc_mma) August 30, 2021
"Masa bodoh dengan tato tersebut Tyron! Jangan lakukan itu," cuit Daniel Cormier.
Baca Juga: UFC Keras Bos! Jake Paul Ditumbalkan ke Si Predator Francis Ngannou
Meski sama-sama berniat ingin melakukan duel ulang, kepastian siapa yang akan dilawan Jake Paul dalam duel selanjutnya belum didapatkan.
Pasalnya, usai pertandingan berakhir, Jake Paul juga mendapatkan tantangan dari Tommy Fury, adik juara kelas berat, Tyson Fury.
Jake Paul dan Tommy Fury bahkan sempat terlibat perseteruan di belakang panggung setelah pertandingan selesai.
Jadi, apakah Tyron Woodley benar-benar akan melakukan syarat bodoh dari Jake Paul untuk sebuah duel ulang atau tidak? Kita lihat saja nanti.
Baca Juga: KO atau Pensiun, Biang Kerusuhan Khabib-McGregor Selamatkan Wajah MMA