Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking Naik, UFC Tidak Adil pada Giga Chikadze dan Islam Makhachev

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 3 September 2021 | 06:00 WIB
Giga Chikadze mengalahkan Edson Barboza di UFC Vegas 35, Minggu (29/8/2021) WIB. (TWITTER @FORDEWINMMA)

JUARA.NET - Jagoan kelas bulu UFC, Giga Chikadze, kedapatan masih protes walaupun rankingnya di daftar penantang sudah dinaikkan.

Giga Chikadze baru saja tampil impresif di gelaran UFC Vegas 35 pada Minggu (29/8/2021) WIB.

Dalam laga utama UFC Vegas 35, Giga Chikadze yang menempati ranking 10 dalam daftar penantang kelas bulu mengalahkan Edson Barboza, yang satu peringkat di atasnya.

Beradu striking dalam sebuah duel yang seru, Giga Chikadze meng-KO Edson Barboza pada ronde ketiga.

Hasil ini membuat Chikadze sudah mengemas 7 kemenangan beruntun selama berkarier di UFC.

Tak pelak, posisinya sebagai calon penantang juara bakal semakin kuat menyusul kemenangan terbaru atas salah satu jagoan elite di kelas bulu.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 35 - Giga Chikadze Menangi Duel Ninja ala Mortal Kombat

Akan tetapi, UFC ternyata hanya menaikkan Chikadze sedikit dalam daftar peringkat yang diperbarui pada Rabu (1/9/2021).

Jagoan asal Georgia ini terpantau hanya naik ke posisi ke-8.

Perubahan ranking ini tidak disikapi Chikadze dengan puas.

Di akun Twitter-nya, jagoan berjulukan Ninja ini merasa diperlakukan tidak adil.

"Mulai hari ini, untuk beberapa alasan, saya hanya menempati ranking 8. Apakah ini terlihat adil buat kalian?," cuit Chikadze.

Senada dengan banyak komentar warganet terhadap cuitannya, Chikadze barangkali merasa diperlakukan tidak adil setelah berkaca pada Islam Makhachev di kelas ringan.

Baca Juga: Bos UFC Terkesima, Laga Giga Chikadze vs Max Holloway Berpeluang Bisa Terjadi 

Setelah menang atas Thiago Moises, Islam Makhachev langsung melejit dari peringkat 10 ke posisi ke-5 di kelas ringan UFC.

Padahal, kualitas lawan Makhachev jelas lebih rendah daripada Chikadze.

Sementara setelah mengalahkan Barboza, Chikadze hanya naik 2 peringkat.

Kenaikan peringkat yang tidak terlalu banyak ini pantas dikeluhkan Chikadze karena akan mempersulit keinginannya menghadapi Max Holloway.

Usai menang atas Barboza, Chikadze memang langsung menantang jagoan peringkat 1 itu.

Kini dengan dirinya hanya berada di ranking 8, kelihatannya Chikadze harus menang sekali lagi melawan jagoan Top 10 untuk bisa bertemu Holloway.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P