Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung kelas bulu UFC, Giga Chikadze, memberikan komentarnya mengenai duel Alexander Volkanovski dan Brian Ortega di UFC 266.
Pada akhir pekan ini (25/9/2021), akan terjadi bentrokan hebat di kelas bulu UFC.
Bentrokan itu mempertemukan sang pemegang sabuk juara, Alexander Volkanovski, dengan penantang utama, Brian Ortega.
Bertaraf perebutan titel, pertarungan Alexander Volkanovski vs Brian Ortega tentu membuat kegemparan hebat di UFC, terutama di kelas 66 kg itu.
Perhatian para petarung kelas bulu pun secara otomatis berfokus pada duel yang satu ini.
Tidak terkecuali bagi petarung yang belakangan menjadi sensasi di divisi itu, Giga Chikadze.
Petarung berjulukan Ninja itu pastinya juga memiliki pandangan mengenai Volkanovski dan Ortega.
Baca Juga: Trilogi Lawan Manusia Senapan Mesin, Raja UFC Jadi Binatang Buas yang Berbeda
Pendapat mengenai dua jagoan paling top di kelas bulu itu disampaikan Chikadze dalam wawancara dengan Submission Radio.
"Itu pertarungan yang bagus, sangat menarik," kata Giga Chikadze seperti dilansir Juara.net dari Essentiallysports.com.
"Sepertinya Brian melakukan perubahan besar setelah kekalahan melawan Max Holloway."
"Kita bisa melihat dengan jelas dalam pertarungan melawan Zombie Korea bahwa dia telah berkembang dan dia adalah petarung yang jauh lebih bagus.”
"Tetapi entah bagaimana, sesuatu memberitahu saya bahwa Alex bisa memenangi pertarungan."
"Saya percaya Alexander Volkanovski adalah petarung yang lebih sulit dihancurkan," pungkas petarung asal Georgia.
Seperti yang dikatakan Giga Chikadze, Alexander Volkanovski merupakan petarung yang sulit untuk dihancurkan.
Baca Juga: UFC 266 - Menang atas Robbie Lawler, Nick Diaz Jadi Bintang yang Lahir Kembali
Selama berkarier di UFC, petarung berjulukan The Great alias Si Hebat itu tercatat belum pernah sekali pun mengalami kekalahan.
Volkanovski juga sukses mengatasi berondongan Manusia Senapan Mesin, Max Holloway, dan keluar sebagai pemenang di dua pertemuan.
Dua duel tersebut bahkan merupakan duel perebutan titel yang semakin mematenkan kehebatan petarung asal Australia itu.