Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Jose Aldo, petarung UFC yang bisa disebut sebagai tumbal kejayaan bintang mixed martial art atau MMA, Conor McGregor, kembali dapat jatah mengamuk di oktagon.
Sebuah duel akbar di kelas bantam belakangan ini tengah dipersiapkan oleh ajang MMA nomor wahid di dunia, UFC.
Jelang akhir tahun, UFC memang sudah biasa jorjoran memasang satu per satu monster paling ganas mereka.
Bukan kaleng-kaleng, kini giliran petarung veteran, Jose Aldo, yang bakal disabung UFC.
Untuk diketahui, Jose Aldo adalah mantan juara di kelas bulu UFC.
Namun, Jose Aldo perlahan kehilangan keangkerannya usai dikalahkan bintang UFC, Conor McGregor.
Bak alami tukar nasib, Conor McGregor akhirnya menjadi bintang UFC sedangkan Jose Aldo kian terseok-seok hingga hijrah ke kelas bantam.
Siapakah sosok jagoan UFC yang bakal dihadapi oleh Jose Aldo?
Baca Juga: Beda dari Khabib, Raja Kelas Bulu Sebut Jose Aldo Legenda MMA
Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, calon lawan Jose Aldo tersebut adalah Rob Font.
Rencananya bentrokan sang tumbal kejayaan Conor McGregor vs Rob Font manggung dalam jadwal UFC pada tanggal 4 Desember mendatang.
Bukan duel biasa, Jose Aldo vs Rob Font diplot sebagai hidangan utama dalam jadwal tersebut.
Artinya, pertarungan mereka dihelat dalam lima ronde seperti duel akbar UFC pada umumnya.
Rob Font tentu bukan lawan yang mudah bagi Aldo.
Sejauh ini Rob Font tengah mengoleksi rekor 19 kali menang dan empat kali kalah sepanjang kariernya di MMA.
Di bawah payung UFC, Rob Font menjelma sebagai penantang ke-4 dalam ranking kelas bantam.
Ia bahkan menggondol empat kemenangan beruntun pada empat pertarungan terakhirnya.
Baca Juga: Rob Font Nyaris Jadi Manusia Senapan Mesin Kelas Bantam UFC
Sama halnya dengan Aldo, Font juga terbilang sebagai petarung UFC yang serbabisa.
Teknik pertarungan atasnya begitu komplet berkat ilmu bela diri Muay Thai yang ia dalami.
Di samping Muay Thai, Font juga seorang pemegang sabuk cokelat Brazilian jiu-jitsu.
Itu artinya Aldo juga patut mewaspadainya andai duel berlangsung di atas kanvas.
Yang jelas, Aldo sangat membutuhkan kemenangan kala melawan Font.
Apalagi, kemenangan itu bakal mempertegas rekor hasil positif beruntunnya di angka tiga kali.
Baca Juga: Hina Jose Aldo, Khabib Nurmagomedov Dihujat Warganet