Perkara Duit, Enea Bastianini Bisa Kalah Cepat dari Luca Marini di MotoGP 2022

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Minggu, 10 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Enea Bastianini raih podium MotoGP San Marino 2021 (MotoGP.com)

JUARA.NET - Manajer pembalap, Carlo Pernat, mengatakan kliennya, Enea Bastianini, bisa gagal melanjutkan performa apiknya di MotoGP 2022 karena terganjal sebuah masalah.

Sebagai pembalap tim Avintia Esponsorama, Enea Bastianini tampil impresif menunjukan kemampuannya di MotoGP 2021.

Apalagi di tiga balapan terakhir, Enea Bastianini mampu meraih podium pertama dan dua kali finis di urutan ke-6.

Menariknya, performa impresif yang ditunjukkan Enea Bastianini masih menggunakan motor edisi lama, yakni Desmosedici GP19.

Jelas mesin tersebut memiliki performa lebih tua dari spek pabrikan yang dimiliki pembalap Ducati lain.

Penampilan Enea Bastianini juga terlihat lebih bagus dari rekan satu timnya, yakni Luca Marini, yang berstatus rookie dengan motor yang sama.

Sebagai manajernya, Carlo Pernat, sedang bekerja keras untuk memastikan Ducati memberikan yang terbaik kepada Bastianini untuk musim 2022, saat kliennya akan mengenakan seragam Gresini.

Biasanya pihak Ducati akan memberikan motor terbaru mereka kepada pembalap yang memberikan hasil menjanjikan.

Baca Juga: Pecco Bagnaia Tak Sudi Contek Aksi Konyol Pembalap MotoE demi Juara