Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jack Miller Sebut Pembalap MotoGP yang Layak Jadi Penutan Ini Masih Kurang Dihargai

By Fiqri Al Awe - Jumat, 12 November 2021 | 11:00 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller, kala menjalani tes pramusim II MotoGP 2021 di Sirkuit Internasional Losail, Doha, Qatar, 10-12 Maret 2021. (DUCATI CORSE)

JUARA.NET - Pembalap asal Australia yang membela Ducati Lenovo, Jack Miller, menyebut sosok rider MotoGP lainnya yang ia nilai masih kurang dihargai.

Jack Miller tampil cukup menjanjikan sepanjang MotoGP 2021 .

Total empat podium berhasil dipersembahkan oleh pembalap MotoGP asal Australia tersebut untuk timnya, Ducati Lenovo.

Kendati demikian, performa mentereng Jack Miller memang masih di bawah rekan setimnya, Francesco Bagnaia.

Francesco Bagnaia bahkan mampu berikan pertarungan perebutan gelar juara dunia MotoGP 2021 yang sengit dengan pembalap Yamaha, Fabio Quartararo.

Terlepas dari hasil MotoGP 2021, Jack Miller belakangan buka suara mengenai beberapa pembalap yang bakal hengkang musim depan.

Menariknya, Jack Miller menilai ada pembalap yang ia nilai layak dapatkan penghargaan lebih besar.

Sosok tersebut ialah pembalap KTM Tech3, Danilo Petrucci.

Baca Juga: Pertahankan Gelar Juara Konstruktor, Bos Ducati Merasa Ada yang Terlewat

Menyampaikan kenangannya satu tim dengan Danilo Petrucci, Miller hanya mampu mengenang bagian-bagian indahnya.

Telah mengorbankan segalanya untuk MotoGP, Miller yakin menyebut Danilo Petrucci sebagai panutan untuk olahraga balap.

"Menjadi rekan setim Petrucci sungguh luar biasa," kenang Miller dilansir Juara.net dari Tuttomotoriweb.

"Atmosfer di garasi sungguh luar biasa, kami punya karakter yang mirip."

"Kami masih belum cukup menghargainya sejalan dengan apa yang telah ia lakukan selama ini."

"Dia sudah mengorbankan segalanya untuk olahraga ini, dia adalah seorang panutan," sambung pembalap MotoGP dengan dengan nomor start 43 itu.

Seperti yang sudah diketahui, Petrucci takkan melanjutkan perjalanannya pada MotoGP 2022.

Kursi KTM Tech3 yang tahun ini ia duduki sudah resmi diambil alih oleh dua debutan sangar dari Moto2.

Baca Juga: Resmi! Danilo Petrucci Tinggalkan Aspal MotoGP demi Reli Dakar 2022

Kendati tak dapat tempat di MotoGP, Petrucci memutuskan untuk tetap membalap yakni di Reli Dakar.

Selain Petrucci, legenda MotoGP, Valentino Rossi, juga takkan berkompetisi tahun depan.

Khusus untuk pensiunnya Valentino Rossi, Miller turut memberikan komentar.

"Saya berfoto dengan motor Valentino saat masih berumur 14 tahun," ungkap Miller.

"Saya tumbuh melihat balapannya dan tidak pernah berpikir bakal membalap bersamanya."

"Saya bahkan bisa naik podium dengannya, yang saya tak pernah juga membayangkan, hal itu sungguh spesial."

"Kita takkan pernah seperti sekarang jika tidak ada dia," tutupnya.

Baca Juga: Pembalap KTM Saling Tubruk di MotoGP Algarve 2021, Begini Respons Bosnya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P