Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pelatih Israel Adesanya, Eugene Bareman, mengomentari sikap Khabib Nurmagomedov yang akhir-akhir ini dianggapnya sering banyak omong di media sosial.
Khabib Nurmagomedov dihormati sebagai salah satu petarung terbaik di generasinya terutama di kelas ringan UFC.
Memegang rekor kemenangan sempurna, yakni 29 kali menang tanpa tersentuh kekalahan, status petarung terbaik memang layak disandang oleh Khabib Nurmagomedov.
Namun, rekor tersebut tak berlanjut setelah Khabib Nurmagomedov memutuskan pensiun pada Oktober tahun lalu.
Kini resmi menyandang status sebagai pensiunan petarung, Khabib masih aktif berkecimpung di dunia MMA.
Jagoan berjulukan The Eagle ini sibuk menjadi pelatih untuk rekan-rekan seperguruannya, terutama Islam Makhachev, bertanding di arena MMA.
Setelah pensiun, Khabib justru mulai sering menunjukkan sikap banyak omong di luar arena.
Dia sering mengomentari berbagai perkembangan yang terjadi.
Beberapa orang mungkin akan memaklumi sikap tersebut, tetapi tidak semua orang terkesan, salah satunya pelatih City Kickboxing, Eugene Bareman.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Tuduh Teman Khabib Bakal Jadi Biang Gagalnya Duel dengan Gilbert Burns
Saat berbincang di Submission Radio, Eugene Bareman mengungkapkan kekecewaannya orang-orang seperti Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev.
Bareman menyoroti perilaku mantan juara kelas ringan UFC di luar arena dan menyatakan bahwa dia telah kehilangan rasa hormat yang luar biasa pada Khabib.
Bareman mengungkapkan bahwa dia dulu menghormati Khabib, yang tidak terlalu peduli pada sisi bisnis MMA yang mencolok.
Namun, seiring berjalannya waktu, citra petarung murni yang tak peduli segi bisnis MMA kian luntur dari Khabib Nurmagomedov yang sudah pensiun.
"Hal yang dulu saya hormati tentang dia, orang-orang seperti Khabib, mereka adalah petarung yang murni," ucap Eugene Bareman dikutip Juara.net dari Sportskeeda.com.
"Hal yang mereka inginkan hanyalah berkelahi, tidak mengkhawatirkan tentang media. Hanya peduli dengan pekerjaannya dan bertarung."
"Tetapi sekarang, permainan bisnis telah menjangkiti mereka juga."
"Khabib lebih banyak berbicara omong kosong tentang petarung lain daripada siapa pun," pengakuan Eugene Bareman.
Bareman menyoroti fakta bahwa Khabib dan Makhachev sebelumnya memegang posisi yang cukup unik di UFC dengan idealisme mereka.
Khabib dan Makhachev sebelum ini tidak pernah bicara buruk soal lawan mereka.
Baca Juga: Aljamain Sterling Tak Ada Harga Diri Jadi Raja! Rob Font Akui Rekan Khabib Penguasa Sejati
Namun, sekarang situasinya berubah di mana Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev tampak mulai ikut-ikutan melakukan penghinaan sama seperti petarung lain di media sosial.
"Sekarang Anda lihat dia bermasalah dengan petarung lain kemudian Makhachev melakukan hal yang sama," kata Eugene Bareman.
"Sebelumnya hal itu tidak pernah menjadi bagian dari budaya mereka sebagai petarung. Mereka memiliki tempat unik tersendiri dalam olahraga ini."
"Sekarang mereka sama seperti orang lain. Khabib hanya berbicara omong kosong, sama seperti orang lain," pungkas pelatih yang menangani juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya.
Baca Juga: Khabib Sebut UFC Siap Gelontorkan Bonus andai Islam Makhachev Lakukan Hal Ini