Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Ada peluang Anthony Joshua menyingkir dan memberikan jalan kepada Tyson Fury serta Oleksandr Usyk untuk menggelar laga unifikasi sabuk juara tinju kelas berat dunia.
Anthony Joshua mendapatkan hasil buruk dalam laga terakhirnya pada 25 September lalu.
Mempertaruhkan sabuk juara tinju kelas berat WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO, Anthony Joshua malah kalah angka mutlak dari Oleksandr Usyk.
Hasil itu membuat 4 sabuk juara berpindah ke tangan Oleksandr Usyk dan megaduel antara Anthony Joshua melawan Tyson Fury untuk menentukan juara dunia sejati batal tergelar.
Tyson Fury sendiri sukses mempertahankan sabuk WBC dengan mengalahkan Deontay Wilder via KO di ronde ke-11 pada 9 Oktober lalu.
Baca Juga: Supaya Laga Lawan Tyson Fury Tetap Hidup, Anthony Joshua Harus Relakan Hal Ini
Laga unifikasi sabuk juara tinju kelas berat menjadi kabur karena Joshua mengaktifkan klausul duel ulang melawan Usyk.
Tetapi, belakangan ada indikasi AJ mau memberikan jalan kepada Usyk dan Fury supaya bertemu sekaligus menentukan siapa juara dunia kelas berat sejati.
Hal itu diungkapkan oleh promotor Fury, Frank Warren.