Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC 269 - Bangkit dari 2 Kekalahan, Geoff Neal Menang Tipis atas Santiago Ponzinibbio

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 12 Desember 2021 | 11:37 WIB
Geoff Neal mengalahkan Santiago Ponzinibbio di UFC 269, Minggu (12/12/2021) di Las Vegas. (TWITTER @MMAEMPIREFR)

JUARA.NET - Jagoan kelas welter, Geoff Neal, kembali ke kolom kemenangan dalam hasil UFC 269 dengan mengalahkan sesama jagoan penghuni ranking, Santiago Ponzinibbio.  

Sebelum dua laga perebutan sabuk juara di UFC 269, Minggu (12/12/2021) WIB, mentas Geoff Neal dan Santiago Ponzinibbio di kelas welter.

Geoff Neal adalah penantang peringkat 12 di divisi yang dikuasai Kamaru Usman sedangkan Santiago Ponzinibbio menempati ranking 14.

Geoff Neal memiliki rekor 5-2 di UFC tetapi dua kekalahan didapatkannya dalam dua penampilan terakhir melawan Stephen Thompson dan Neil Magny.

Di lain pihak Santiago Ponzinibbio mengusung rekor 10-3 di oktagon.

Baca Juga: Hasil UFC 269 - Kemenangan Kai Kara-France Buktikan Jagoan MMA Indonesia Lebih Tangguh ketimbang Mantan Juara UFC 

Pada awal tahun ini, rentetan 7 kemenangannya dihentikan oleh jagoan yang baru-baru ini dikalahkan oleh Khamzat Chimaev, Li Jingliang.

Tetapi, Ponzinibbio kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Miguel Baeza pada 5 Juni lalu.

Ronde pertama berlangsung dengan intensitas cukup tinggi dalam duel berdiri.

Tetapi, belum ada serangan yang benar-benar masuk dengan telak di menit-menit awal.

Santiago Ponzinibbio diberi peringatan oleh wasit karena jari-jarinya terlalu terbuka sehingga bisa mencolok mati.

Pukulan Geoff Neal mulai melukai sudut mata kanan lawannya.

Menjelang akhir ronde pertama, pertarungan dihentikan sejenak setelah tendangan Neal mengenai kemaluan Ponzinibbio.

Ronde kedua dimulai, kedua petarung tetap beradu striking sambil berdiri.

Baca Juga: Hasil UFC 269 - Sean O'Malley Buka Main Card dengan Buat KO Kilat Petarung Berperingkat

Ponzinibbio akhirnya menyergap pinggang Neal dan sempat membanting lawannya kendati pertarungan berlanjut berdiri lagi.

Dalam adu pukulan jarak dekat, Ponzinibbio sempat memprotes ada colokan mata dari Neal, tetapi wasit tidak menghentikan pertarungan.

Ronde terakhir, beberapa pukulan jarak dekat Geoff Neal sempat merepotkan Santiago Ponzinibbio yang kemudian bergerak mundur.

Ponzinibbio membalas dengan pukulan kanan-kiri, tetapi Neal juga melepas sebuah tendangan ke arah kepala.

Dua menit penghabisan, Ponzinibbio berusaha semakin aktif melepaskan pukulan dikombinasikan dengan tendangan ke kaki.

Namun, Neal juga membalas dengan beberapa pukulan jarak dekatnya.

Satu menit terakhir, keseimbangan Ponzinibbio terlihat terganggu akibat sejumlah pukulan Neal.

Geoff Neal tampak lebih mantap dalam pertarungan, terutama di ronde ketiga saat sukses mendaratkan 43 serangan berbanding 30 milik Ponzinibbio.

Tiga juri memberikan skor untuk kemenangan angka tipis 28-29, 30-27, 29-28 bagi jagoan berusia 31 tahun itu.

Baca Juga: Hasil UFC 269 - Bikin Knockdown Ronde 1, Josh Emmett Kalahkan Dan Ige

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P