Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Dengan laga tinju di kelas penjelajah melawan Ilunga Makubu belum tentu terlaksana, Canelo Alvarez dikabarkan memikirkan pertarungan alternatif.
Pada akhir tahun lalu, raja tinju dunia Canelo Alvarez membuat geger jagat olahraga pertarungan.
Setelah sukses merebut semua sabuk juara bergengsi di kelas menengah super, Canelo Alvarez diberitakan bakal naik ke kelas penjelajah.
WBC bahkan sudah memberikan restu kepada Canelo Alvarez untuk naik ke divisi tersebut.
Canelo Alvarez direncanakan menghadapi juara WBC di kelas penjelajah, Ilunga Makabu, pada Mei 2022.
Baca Juga: Pindah Kelas, Raja Tinju Dunia Canelo Alvarez Didesak Lepaskan Gelarnya
Akan tetapi, rencana pertarungan itu belum tentu terlaksana.
Soalnya, Ilunga Makabu juga kemungkinan harus menghadapi penantang wajibnya di WBC, Thabiso Mchunu.
"Pertarungan itu belum resmi untuk tanggal 7 Mei," kata perwakilan Alvarez soal duel melawan Makabu seperti dikutip Juara.net dari Boxingnews24.
"Kita akan menunggu sampai Januari untuk memastikan apakah pertarungan itu bisa terlaksana atau tidak."
Petinju asal Meksiko itu jadi perlu memikirkan pertarungan lain supaya tetap aktif tahun ini.
Salah satu alternatif pertarungan itu dicetuskan oleh jurnalis tinju dari ESPN, Mike Coppinger.
Coppinger merasa tidak yakin Alvarez bakal jadi melawan Makabu di kelas penjelajah.
"Saya mendengar kita lebih dekat pada pertarungan Canelo Alvarez melawan Jermall Charlo untuk Mei mendatang," tutur Coppinger.
Baca Juga: Canelo Alvarez Punya Power Petinju Kelas Berat tetapi Terlalu Pendek
"Sekarang ada pembicaraan untuk mewujudkan pertarungan itu."
Yang menarik, kalau pertarungan itu terwujud, berarti bukan Canelo Alvarez yang naik ke kelas penjelajah.
Sang raja tinju dunia justru dalam posisi dikejar oleh Jermall Charlo.
Pasalnya, Jermall Charlo saat ini berkompetisi di kelas menengah, satu divisi di bawah kelas menengah super yang dikuasai Alvarez.
Charlo adalah juara tinju kelas menengah di badan tinju WBC.
Charlo memiliki rekor mengerikan di mana dia selalu menang dalam 32 pertarungan dan 22 kali menang KO.
Untuk menghadapi Alvarez, Charlo harus naik kelas.
Kelihatannya, naik ke kelas menengah super memang menjadi target dari Charlo.
Di akun media sosialnya, Charlo menuliskan dirinya sendiri sebagai "petinju kelas menengah super terbesar di dunia".