Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Niat Mulia Paddy Pimblett jika Dapat Bayaran Setara Conor McGregor

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 22 Maret 2022 | 08:30 WIB
Jagoan anyar UFC, Paddy Pimblett bersama bendera klub Liga Inggris, Liverpool. (INSTAGRAM/PADDYTHEBADDY)

JUARA.NET - Petarung kelas ringan UFC. Paddy Pimblett, mempunyai niat mulia jika dia bisa mendapatkan bayaran setara Conor McGregor.

Paddy Pimblett sering disebut bakal menjadi penerus petarung paling fenomenal di UFC dan bahkan MMA, Conor McGregor.

Kiranya ada beberapa alasan mengapa Paddy Pimblett mendapatkan label sebagai Conor McGregor 2.

Yang pertama, Paddy Pimblett pernah menjadi juara ajang tarung Cage Warriors sebelum bergabung ke UFC.

Paddy Pimblett juga pandai membuat KO lawannya seperti halnya The Notorious.

Selain itu, Pimblett pun ahli dalam menarik penonton dengan gaya bicaranya seperti yang biasa dilakukan Conor McGregor.

Namun, ada satu perbedaaan yang mencolok antara The Baddy dan petarung Irlandia itu.

Perbedaan itu ada pada bayaran untuk duel kedua petarung itu.

Baca Juga: Duel Pencibir Khabib Lawan Jagoan Ini Diklaim Baru Akan Terjadi jika Bos UFC Todongkan Pistol

Conor McGregor saat ini dikabarkan merupakan petarung dengan bayaran termahal di UFC.

Di pihak lain, Pimblett yang baru melakoni dua duel di UFC pastinya tidak menerima bayaran yang seberapa jika dibandingkan mantan juara dua divisi itu.

Paddy Pimblett pun berhasrat ingin mendapatkan bayaran sebanyak yang diterima Conor McGregor.

Namun, Pimblett tidak ingin menggunakan uang itu untuk sekadar hidup mewah seperti yang ditunjukkan McGregor di laman media sosialnya.

Paddy Pimblett justru berniat menggunakan uang itu untuk membantu orang-orang.

Petarung berusia 27 tahun ini berniat membantu warga kota asalnya, Liverpool, untuk hidup sejahtera.

Paddy Pimblett ingin warga kotanya yang miskin tidak perlu mengandalkan makanan dari organisasi amal lagi alias food bank untuk makan.

Niat mulia Paddy Pimblett ini diungkapkannya dalam konferensi pers usai UFC London.

Baca Juga: Satu Spesies dengan Sean O'Malley, Paddy Pimblett Layak Bintangi Main Event

"Kota saya membuat saya tetap membumi," kata Paddy Pimblett seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Saya harap saya akhirnya mendapatkan uang sebanyak Conor McGregor."

"Maka tidak ada anak di kota saya yang akan pernah makan dari food bank lagi."

"Saya akan memberikan kembali ke kota saya."

"Sesuatu yang telah saya rencanakan selama beberapa bulan terakhir adalah memulai badan amal sendiri."

"Saya berpikir setelah pertarungan ini saya akan merealisasikannya."

Paddy Pimblett sendiri mendapatkan bonus 50 ribu dolar AS atau sekitar 717 juta rupiah di UFC London.

Bonus itu didapatkannya usai sukses membuat tamat Kazula Vargas dengan kuncian rear-naked choke di ronde pertama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P