Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pembalap Pramac Ducati, Johann Zarco, membuat rekor aneh selepas menjalani balapan MotoGP Indonesia 2022.
Pada Minggu (20/3/2022) di Sirkuit Mandalika, para pembalap MotoGP telah melaksanakan balapan kedua tahun ini yang bertajuk MotoGP Indonesia 2022.
Namun, pembalap dari kelas utama harus menjalani balapan dengan kondisi yang jauh berbeda dari rombongan kelas motor kecil.
Para pembalap kelas paling top ini dihadapkan dengan lintasan yang sepenuhnya basah usai hujan badai yang mampir ke Sirkuit Mandalika.
Banyak pembalap tentunya lebih suka membalap di atas lintasan kering.
Namun, bagi pembalap yang sudah terbiasa dengan lintasan seperti itu, pastinya merasa diuntungkan.
Salah satu jagoan yang diuntungkan dari lintasan Sirkuit Mandalika yang sepenuhnya basah adalah Johann Zarco.
Johann Zarco nampak bisa memanfaatkan kondisi itu dengan sangat baik.