Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conor McGregor Jadi Alasan Khamzat Chimaev Obrak-abrik Jagat Tarung

By Fiqri Al Awe - Selasa, 5 April 2022 | 18:00 WIB
Montase dua jagoan UFC, Conor McGregor (kiri), dan Khamzat Chimaev (kanan). (TWITTER/GLOBALCIRCULATE)

JUARA.NET - Ada nama bintang UFC, Conor McGregor, di balik hasrat besar jagoan sangar, Khamzat Chimaev, mengobrak-abrik jagat tarung.

Hasrat itu muncul dalam benak Chimaev usai melihat McGregor berduel melawan Jose Aldo.

Dalam pertarungan yang mentas pada tahun 2015 tersebut, McGregor sukses menaklukkan Jose Aldo dan menjadi juara kelas bulu UFC.

Bukan kaleng-kaleng, McGregor saat itu menang KO atas Jose Aldo yang tengah dalam tren tidak terkalahkan.

Melihat McGregor menjadi juara, Chimaev merasa dirinya juga bisa melakukan hal yang sama.

Apalagi Chimaev yakin dirinya jauh lebih hebat ketimbang McGregor.

Selain soal jadi juara, Chimaev juga terpikat dengan uang besar yang dihasilkan McGregor di UFC.

"Saya melihat McGregor meng-KO Jose Aldo," tutur Chimaev dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Saya kemudian berpikir: 'Jika orang itu bisa, mengapa saya tidak?'."

"Dari segi mental, saya jauh lebih hebat darinya."

Baca Juga: Alexander Volkanovski Akui Conor McGregor dan 2 Petarung Lain sebagai GOAT UFC

"Saya juga lebih kuat darinya dan tubuh saya jauh lebih besar darinya."

"Saya merasa bahwa saat itu saya sudah bisa menghancurkannya jika bertemu di luar."

"Anda tahu? Saya bisa meremukkannya."

"Jika dia bisa menghasilkan uang sebanyak itu, mengapa saya tidak?," tambah jagoan UFC berjulukan Si Serigala itu.

Conor McGregor merupakan salah satu petarung langka yang sempat memegang sabuk juara di dua kelas berbeda.

Pencapaian tersebut tentu tak luput dari perhatian Khamzat Chimaev.

Menariknya, Chimaev punya impian gila yang bakal membedakannya dengan McGregor.

Tak hanya ingin juarai dua kelas, Chimaev mengaku tertarik menggondol tiga gelar dari tiga divisi yang berbeda di ajang UFC.

"Saya tidak ingin menjadi pria normal yang menggondol satu gelar saja," tegas Chimaev.

Baca Juga: Mau Jadi Juara di 3 Divisi UFC, Khamzat Chimaev Salah Kelas

"Saya ingin dua sampai tiga gelar."

"Mari kita lihat, jika saya bisa melakukannya, saya bakal melakukannya."

"Kita boleh berencana, tetapi Tuhan yang mengatur semuanya," imbuh Khamzat Chimaev.

Melihat Chimaev yang ternyata menjadikan McGregor sebagai inspirasi tentu cukup menarik.

Pasalnya, Chimaev dulu sempat mengaku sangat membenci McGregor.

Untuk diketahui, Chimaev sendiri rencananya bakal manggung pada UFC 273 (9/4/2022) melawan Gilbert Burns.

Di sisi lain McGregor kini tengah jauh dari oktagon lantaran mengalami cedera dalam bentrokan melawan Dustin Poirier.

Baca Juga: Jadi Monster Baru UFC, Khamzat Chimaev Kirim Sinyal Tewaskan McGregor

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P