Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pembalap Gresini Ducati, Enea Bastianini, menyebut kemenangan di MotoGP Amerika 2022 lebih baik ketimbang yang didapatkannya di Qatar.
Enea Bastianini berhasil menunjukkan performa hebat lagi dalam gelaran MotoGP Amerika 2022, Senin (11/4/2022) WIB.
Bastianini berhasil mengakhiri balapan sebagai raja COTA (Circuit of the Americas) pada hari itu.
Kemenangan di Amerika itu bukan yang pertama bagi Enea Bastianini di kelas utama MotoGP.
Baca Juga: Hasil MotoGP Amerika 2022 - Enea Bastianini Menang, Marc Marquez Tampil Menggila
Kemenangan pertama pembalap bernomor start 23 itu didapatkannya pada gelaran MotoGP Qatar 2022.
Bagi seorang pembalap MotoGP, kemenangan pertama itu sering dianggap yang paling sakral.
Pasalnya, kemenangan pertama itu mampu meningkatkan kepercayaan baik kepada diri sendiri maupun motor.
Terkhusus Enea Bastianini, kemenangan di Qatar bahkan memiliki kisah mengharukan.