Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Megabintang UFC, Conor McGregor, gelar latihan sparring perdana setelah pulih dari cedera patah kaki.
Pertarungan melawan Dustin Poirier pada pertengahan tahun lalu menyebabkan cedera parah yang membuat Conor McGregor harus mangkir dari oktagon hampir selama satu tahun.
Saat itu The Notorious mengalami patah kaki pada bagian tulang kering.
Insiden itu membuat wasit menghentikan pertandingan pada akhir ronde pertama di pertarungan UFC 264.
Diputuskan bahwa waktu itu Poirier yang menjadi pemenang dalam pertarungan bertajuk trilogi tersebut.
Baru-baru ini, McGregor terlihat sudah melakukan latihan sparring ringan setelah melewati masa penyembuhan kakinya.
Baca Juga: Pelatih Tinju Legendaris Singkap Kemiripan Khamzat Chimaev dengan Mike Tyson
Tetapi, latihan sparring itu juga diselimuti pertanyaan bagaimana McGregor akan kembali nanti.
Sebelum ini, McGregor sudah diisukan bakal kembali ke oktagon dengan berat badan yang berbeda dari biasanya.
Bukan di kelas ringan lagi, McGregor diberitakan akan bersiap menuju kelas welter.
Dalam beberapa momen sebelum melakukan latihan sparring perdana, McGregor mengejutkan para fans dengan transformasi tubuhnya.
Hal itu semakin menegaskan jika McGregor memang mengincar kelas welter yang sekarang dikuasai oleh Kamaru Usman.
Akan tetapi, di sisi lain, The Notorious juga tidak mau melewatkan kesempatan untuk melawan raja kelas ringan UFC, Charles Oliveira.
Kedua jagoan bahkan sudah sempat saling colek untuk merancang pertemuan.
Publik pun dibuat penasaran soal kelas mana yang bakal diincar McGregor saat kembali nanti.
Jika benar dirinya akan bersaing di kelas welter, tentu pertarungan-pertarungan yang tidak akan mudah akan dijalaninya.
Baca Juga: Ditekan Petinju Kurang Sangar, Gennady Golovkin Baiknya Jauh-jauh dari Canelo Alvarez
Nama-nama besar seperti Kamaru Usman dan Colby Covington pastinya tidak mudah dikalahkan.
Di kelas welter juga ada Khamzat Chimaev sebagai bintang baru UFC saat ini.
Isu soal perpindahan kelas ini ternyata masih membuat McGregor sendiri merasa bingung.
Dirinya belum menentukan kelas mana yang akan ditapaki setelah kembali dari cedera dan melakukan penimbangan berat badan nanti.
“Pada April, mereka bilang saya bisa sparring dan bertinju lagi, jadi saya bisa menjalaninya hari demi hari."
"Begitu kembali ke sparring, saya akan tahu berat badan saya."
"Saat itu saya akan tahu bagaimana perasaan saya dan gaya saya. Saya masih belum yakin."
"Sejujurnya, saya bayangkan kelas ringan atau welter, tetapi saya belum yakin," ungkap McGregor dikutip dari Sportskeeda.
Saat ini McGregor terlihat sudah mulai berlatih sparring.
Dengan begitu, tentunya bisa diharapkan tidak lama lagi dia akan kembali menggilas oktagon.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Tersiksa 119 Serangan dari Gilbert Burns Gara-gara Duel Musuh Terakhir Khabib