Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sindiran Menohok Kamaru Usman, Conor Mcregor Perlu Nebeng Petarung Lain agar Relevan

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 17 April 2022 | 19:15 WIB
Conor McGregor dan Kamaru Usman (SPORTSKEEDA)

JUARA.NET - Raja kelas welter UFC, Kamaru Usman, memberikan sindiran menohok kepada Conor McGregor yang disebutnya tidak lagi relevan.

Sindiran ini dilayangkan Kamaru Usman dalam wawancara dengan TMZ Sports.

Kamaru Usman berkata bahwa Conor McGregor saat ini sudah tidak relevan.

Untuk tetap relevan, Usman menyebut McGregor perlu menebeng nama petarung lain.

Baca Juga: Raja Kelas Bulu Mau Naik ke Kelas Welter dan Bentrok Salah Satu Pecundang Kamaru Usman

Menurut Usman, tidak relevannya McGregor ini tidak lepas dari kurang aktifnya petarung Irlandia itu belakangan ini.

"Orang ini tidak relevan," kata Kamaru Usman seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Dia belum melakukan apa pun akhir-akhir ini."

"Jadi, agar terus relevan, dia harus mencoba untuk menempelkan namanya pada seseorang yang bagus."

"Hal itu adalah apa yang media tidak pahami saat ini," pungkas petarung asal Nigeria.

Pernyataan ini diutarakan Kamaru Usman lantaran dia merasa menjadi korban tebengan Conor McGregor.

Conor McGregor memang berkali-kali melontarkan pernyataan untuk naik ke kelas welter dan bersua Kamaru Usman.

Baca Juga: Mau Kamaru Usman, Khamzat Chimaev Malah Disabung Bos dengan Petarung Paling Dibenci di UFC

Pertarungan Conor McGregor vs Kamaru Usman ini memang terlihat sulit terjadi jika menilik perbedaan signifikan antara dua petarung itu.

The Nigerian Nightmare bisa dibilang sedang dalam puncak performanya.

Kamaru Usman tercatat telah sukses mempertahankan sabuk juara sebanyak lima kali.

Dengan pencapaian itu, Usman saat ini menyabet status petarung nomor satu pound-for-pound alias jagoan terbaik UFC.

Di pihak lain, Conor McGregor seperti petarung yang sudah habis masanya.

Mantan juara dua divisi ini kalah tiga kali dalam empat duel terakhir.

Selain itu, Conor McGregor juga sudah tidak dalam kondisi fisik terbaiknya.

Baca Juga: Khamzat Chimaev Mengaku Bisa Hancurkan Kamaru Usman dan Leon Edwards dalam Semalam

Dalam dua duel terakhirnya kontra Dustin Poirier, McGregor mengalami cedera parah pada kakinya.

Karena cedera itu juga, Conor McGregor diharuskan untuk menepi dari oktagon dalam waktu lama.

Untuk saat ini, The Notorious sudah mulai melakoni sesi sparring untuk menyiapkan comeback-nya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P