Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belal Muhammad dan Vicente Luque Luput, 4 Petarung UFC Vegas 51 Dapat Bonus

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 17 April 2022 | 21:45 WIB
Drakkar Klose meraih kemenangan TKO atas Brandon Jenkins di UFC Vegas 51, hingga klaim bonus dari UFC (TWITTER @THE_MMA_MEDIA)

JUARA.NET - Seperti biasa, UFC memberikan bonus performa kepada sejumlah petarung yang mentas dalam hajatan mereka.

Tidak terkecuali pada helatan UFC Vegas 51, Minggu (17/4/2022) WIB.

Dalam jadwal UFC Vegas 51, pastinya pertandingan utama Vicente Luque melawan Belal Muhammad menyita paling banyak perhatian.

Pasalnya, baik Muhammad maupun Luque adalah dua petarung elite kelas welter yang sudah sangat dekat mendapatkan laga perebutan gelar.

Acara ini juga bertajuk balas dendam bagi Muhammad setelah pada pertemuan pertama di tahun 2016 dia kalah KO oleh Luque.

Pada pertandingan kedua ini, Muhammad dan Luque beradu di dalam oktagon selama 25 menit.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 51 - Tetap Puasa, Belal Muhammad Balas Dendam pada Vicente Luque 

Belal Muhammad beraksi lewat aksi takedown yang membuat The Silent Assassin frustrasi.

Akhirnya laga utama di UFC Vegas 51 berujung kemenangan Belal Muhammad melalui keputusan angka mutlak.

Pertandingan menarik lainnya yang mendapatkan atensi besar adalah duel dua debutan yang dijadikan co-main event, Caio Borralho melawan Gadzhi Omargadzhiev.

Sayangnya, laga tersebut berakhir antiklimaks. 

Pertarungan dihentikan di ronde ketiga setelah Borralho melancarkan serangan lutut ilegal yang tidak disengaja sehingga Omargadzhiev tidak bisa melanjutkan berlaga.

Poin Borralho dikurangi satu tetapi dia tetap dinyatakan menang lewat skor 29-27, 29-27, 29-27.

Selain dua pertarungan tersebut, masih ada banyak pertandingan menarik di UFC Vegas 51.

Sebagai penutup acara, UFC pun mengumumkan beberapa nama yang berhak membawa pulang bonus performa.

Akan tetapi, Vicente Luque dan Belal Muhammad sebagai pelakon utama tidak memperoleh bonus

Pertarungan kelas bantam perempuan antara Mayra Bueno Silva dan Wu Yanan yang dinobatkan sebagai Fight of the Night.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 51 -  Jagoan Portugal Bikin KO Sangar, Rekor Tak Terkalahkan Rekan Senegara Khabib Putus

Keduanya berhak memperoleh bonus sebesar 50 ribu dolar AS atau sekitar 717 juta rupia setelah bertempur selama tiga ronde penuh.

Pertandingan tersebut berjalan alot Silva dinyatakan keluar jadi pemenang melalui keputusan angka mutlak.

Petarung yang mendapatkan bonus selanjutnya adalah Drakkar Klose yang menghadapi Brandon Jenkins.

Pertarungan kelas ringan ini berhasil menghibur penonton dengan Klose menghajar habis-habisan lawannya.

Klose akhirnya berhasil meng-KO Brandon Jenkins di ronde kedua dan mengeklaim bonus Performance of the Night.

Bonus terakhir diberikan kepada adalah Andre Fialho yang juga dianugerahi Performance of the Night.

Sama halnya dengan Klose, Fialho juga menyelesaikan pertarungan dengan KO.

Melawan Miguel Baeza, Fialho mencatatkan kemenangan di ronde pertama sehingga juga berhak atas bonus 50 ribu dolar AS.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 51 - Pembuat Khamzat Chimaev Babak Belur Tonton Rekan Sparring Dihajar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P