Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mario Aji menjadi pembalap yang akan start di baris terdepan di Moto3 Portugal 2022. Dia hampir meraih pole position andai Deniz Oncu tidak membuat kejutan di detik terakhir.
Setelah rehat selama dua minggu, para pembalap Moto3 kembali dengan semangat yang membara menyongsong Moto3 Portugal 2022.
Semangat ini ditunjukkan mereka dalam 3 sesi atihan bebas yang dihelat sejak Jumat (22/4/2022) meski hujan tak henti turun di Sirkuit Algarve.
Jika menengok penampilan dari tiga latihan bebas itu, Mario Aji adalah pembalap yang paling membara.
Baca Juga: Hasil Moto3 Amerika 2022 - Pembalap Indonesia Mario Aji Perbaiki 8 Posisi
Pasalnya, pembalap Indonesia ini tercatat menjadi rider tercepat dari waktu kombinasi tiga latihan bebas.
Dengan begitu, Mario Aji mendapatkan kesempatan untuk langsung berebut pole position di kualifikasi kedua.
Semangat Mario Aji ini sayangnya tidak tertular pada rekan setimnya, Taiyo Furusato, yang harus memulai sesi kualifikasi dari Q1.
Bersama Furusato, banyak pembalap hebat lain yang juga harus memulai dari kualifikasi pertama.