Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Mustahil Balas Oleksandr Usyk, Anthony Joshua Harus Lakukan Ini

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 23 Mei 2022 | 10:00 WIB
Duel Oleksandr Usyk melawan Anthony Joshua dalam perebutan sabuk juara tinju kelas berat WBA, IBF, WBO, dan IBO, Minggu (26/9/2021) WIB di London. (TWITTER @ESPNRINGSIDE)

JUARA.NET - Mantan juara tinju kelas penjelajah, Johnny Nelson, mengatakan bahwa bukan hal yang mustahil bagi Anthony Joshua untuk mengalahkan Oleksandr Usyk dalam duel ulang.

Duel ulang ini sudah direncanakan Anthony Joshua usai mengalami kekalahan dalam laga pertama dengan Oleksandr Usyk pada tanggal 25 September 2021 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris.

Pertarungan ulang Joshua vs Usyk dijadwalkan akan mentas pada 23 Juli mendatang di Timur Tengah.

Partai jilid kedua ini pastinya dimaksudkan AJ untuk merebut lagi empat sabuk yang dirampas Usyk di duel pertama, yakni WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO di kelas berat.

Baca Juga: Bukan Dua Sosok Perampok 4 Sabuknya, Anthony Joshua Sebut Petinju Ini Musuh Paling Tangguh

Menurut Johnny Nelson, bukan hal mustahil bagi Anthony Joshua untuk membalas kekalahan dan kembali merebut sabuk-sabuknya.

Namun, mantan juara tinju kelas penjelajah menyatakan bahwa laga itu akan menjadi tugas yang tidak mudah bagi petinju berusia 32 tahun tersebut.

Pasalnya, kini semua orang tahu kapasitas Anthony Joshua.

Komentar ini dipaparkan Johnny Nelson dalam bincang-bincang dengan Planet Sport.

“Saya pikir ini pertarungan yang sulit," kata Johnny Nelson seperti dilansir Juara.net dari Boxingscene.

"Saya pikir ini duel ulang yang lebih sulit untuk AJ daripada duel ulang melawan Ruiz."

"Ini bukan tugas yang mustahil, saya pikir AJ memiliki kemampuan untuk menghajar Usyk."

Baca Juga: Manajer Beberkan Nasib Raja Monster Tinju Penyangga 4 Sabuk Berikutnya

"Saya telah melihat Usyk sejak awal, tujuh pertarungan sebagai petinju profesional dan saya mengatakan pemuda ini adalah seorang pewaris."

"Masalahnya adalah setelah semua orang tahu siapa Anda dan apa yang dapat Anda lakukan, mereka dapat membuat suatu rencana untuk Anda."

Johnny Nelson lantas memberikan saran kepada Anthony Joshua menyongsong duel ulang dengan petinju asal Ukraina tersebut.

Nelson mengatakan bahwa petinju Watford itu harus mengubah taktik, gaya, niat, dan pendekatan untuk duel kedua melawan Oleksandr Usyk.

"Sekarang dengan AJ, dia hanya perlu mengubah taktik, gaya, mengubah niat tentang apa yang ingin dia lakukan dan bagaimana caranya dia akan mendekati pertarungan."

"Jadi, saya tidak tahu taktik apa yang akan dia pilih."

"Tetapi, apa yang saya katakan adalah bahwa itu bukan tugas yang mustahil untuk AJ walaupun ini sulit," pungkas pria berusia 55 tahun.

Baca Juga: Sudah Uzur, Mike Tyson Bisa Pecundangi Dua Monster Tinju Terbaik Saat Ini

Seperti yang dikatakan Johnny Nelson, duel ulang seperti kontra Oleksandr Usyk mendatang bukan yang pertama bagi Anthony Joshua.

Sebelum ini, Anthony Joshua pernah melakoni duel ulang dengan monster tinju lain, Andy Ruiz Jr.

Duel ulang itu dilatarbelakangi motif yang sama, yakni kekalahan dan kehilangan empat sabuk yang diderita AJ.

Dalam tanding ulang yang berlangsung pada tanggal 7 Desember 2019 itu, Joshua menang angka mutlak dan mendapatkan sabuknya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P