Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos KTM Enggan Jadi Orang Ketiga dalam Hubungan Aleix Espargaro dengan Aprilia

By Febri Eka Pambudi - Selasa, 24 Mei 2022 | 12:00 WIB
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, yang belum menandatangani perpanjangan kontrak dengan timnya. (MOTOGP.COM)

JUARA.NET- Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, tidak mau mengganggu Aleix Espargaro di tengah ketidakjelasan masa depannya dengan Aprilia.

Pit Beirer sudah mulai aktif dalam bursa transfer pembalap menayap MotoGP musim depan.

Bos KTM itu bahkan mengakui jika minggu lalu dirinya bertemu dengan manajer Pol Espargaro (Honda), Alex Rins (Suzuki), dan Jack Miller (Ducati).

KTM juga masih memiliki opsi untuk perpanjangan kontrak Miguel Oliveira.

Selain itu, pabrikan asal Austria itu juga bisa mempromosikan dua pembalap mudanya di tim satelit yakni Remy Gardner dan Raul Fernandez.

Selain tiga pembalap dari tim rival yang sudah disebut di atas, KTM bisa saja membajak pembalap top Aleix Espargaro dari Aprilia.

Bagi Bos KTM, hal itu tidak mustahil dilakukan mengingat Aprilia dan Espargaro sedang tidak akur.

Baca Juga: Tak Ada Pembalap Cepat sekaligus Konsisten, Aleix Espargaro Tatap Fabio Quartarao sebagai Rival Utama

Menurutnya, Espargaro sedang dalam kondisi yang bimbang.

Hal ini karena Espargaro belum cocok dengan tawaran gaji dalam proposal perpanjangan kontrak dengan Aprilia.