Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Demi tak kacaukan pertarungan dengan Luke Rockhold, UFC diklaim bakal awasi berat badan Paulo Costa tiap pekannya.
Sebelumnya Costa memang sudah pernah mengacaukan satu jadwal bentrokan.
Dijadwalkan bertemu jagoan kelas menengah UFC lainnya, Marvin Vettori, Costa datang dengan sangat kegendutan.
Saking gemuknya Paulo Costa, duel pada Oktober tahun lalu itu sampai dipindah dari kelas menengah ke kelas berat ringan.
Costa tentu saja mendapatkan hukuman atas tindakan tidak profesionalnya tersebut.
Selain mendapatkan potongan gaji 20 persen untuk pertarungan melawan Vettori, Costa juga mendapatkan sanksi sosial dari sejumlah jagoan UFC.
Gilbert Burns merupakan salah satu petarung yang pedas mencibir tindakan Costa.
Sebagai sesama petarung asal Brasil, Burns merasa kecewa terhadap apa yang dilakukan oleh jagoan UFC berjulukan Borranchinha itu.
"Sama sekali tidak menghormati lawan," ketik Burns saat itu di media sosialnya.