Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petinju kelas berat ringan asal Meksiko, Gilberto Ramirez, mengeklaim dirinya dihindari oleh Dmitry Bivol.
Tentu hal ini terbilang aneh jika melihat aksi Dmitry Bivol baru-baru ini.
Petinju Rusia itu membuat geger jagat tinju kala sukses mempertahankan sabuk kelas berat ringan WBA (Super) pada 7 Mei lalu.
Bivol mempertahankan sabuknya ini usai mendominasi lawannya hingga menang dengan keputusan angka mutlak.
Baca Juga: Petinju yang Mengaku Menang atas Canelo Alvarez Ini Sarankan Dmitry Bivol Tolak Ajakan Duel Ulang
Kemenangan Dmitry Bivol yang satu ini sanggup membuat heboh dunia tinju lantaran petarung yang dipecundanginya adalah Canelo Alvarez.
Seperti yang diketahui, Canelo Alvarez merupakan sosok juara di empat divisi tinju.
Canelo Alvarez bahkan dinobatkan sebagai petinju nomor satu pound-for-pound alias yang terbaik saat ini.
Kemenangan atas Canelo Alvarez ini menjadi bukti kehebatan Dmitry Bivol.
Terlebih lagi, Bivol saat ini memiliki rekor fantastis tidak terkalahkan sepanjang kariernya.
Dengan resume hebat itu itu, Dmitry Bivol dianggap bisa melahap siapapun di hadapannya.
Namun, Gilberto Ramirez membuat pernyataan yang mengagetkan dengan klaim bahwa penakluk Canelo Alvarez itu telah menghindarinya.
Bivol disebut lari karena tahu sabuknya bakal direbut oleh Ramirez.
“Ini adalah divisi saya dan ada alasan mengapa beberapa orang ini menghindari saya," kata Gilberto Ramirez seperti dilansir Juara.net dari Championat.
"Mereka tahu bahwa saya akan datang untuk mengambil semua sabuk dan itu hanya masalah waktu."
"Bivol dikirimi kontrak tahun lalu, tetapi dia menghindari saya untuk bertarung dengan orang lain."
"Saya menawarkan pertarungan kepada Artur Beterbiev dan Joe Smith Jr."
"Tetapi, mereka berdua sangat paham bahwa mereka tidak dapat bersaing dengan saya di level yang sama."
"Bivol memiliki beberapa kesempatan untuk bertarung dengan saya, tetapi dia tidak pernah melakukannya."
Baca Juga: Duel Ulang Dmitry Bivol, Canelo Alvarez Dapat Wejangan Monster Rusia Korbannya
"Jadi, jika pertandingan ulangnya dengan Alvarez tidak terjadi, saya akan mengantre untuk mengambil sabuk itu dari dia."
Gilberto Ramirez sendiri memang memiliki rekor yang terbilang menyeramkan.
Sepanjang kariernya, petinju 30 tahun itu telah melakoni 44 pertarungan.
Jumlah ini bahkan dua kali lipat dari jumlah duel yang pernah dilakoni Dmitry Bivol.
Namun, yang paling hebat adalah Gilberto Ramirez selalu menang dalam semua duel yang pernah dijalaninya itu.