Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bisa Bahaya jika Leon Edwards Kecolongan Pukulan Kamaru Usman

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 19 Juni 2022 | 19:15 WIB
Montase dua jagoan UFC yang kabarnya bakal disabung pada UFC 278, Leon Edwards (kiri) dan Kamaru Usman. (TWITTER/@MIRRORFIGHTING)

JUARA.NET - Legenda UFC, Michael Bisping, menganalisis bentrokan Kamaru Usman dengan Leon Edwards.

Kamaru Usman dijadwalkan bakal melakukan bentrokan ulang dengan Leon Edwards di UFC 278 (20/8/2022).

Dalam pertarungan pertama, Usman berhasil menang melalui keputusan angka mutlak pada 2015.

Sejak saat itu, Usman menjelma menjadi jagoan elite kelas welter dan menguasai sabuk juara.

Usman bahkan menjadi petarung terbaik di pound-for-pound UFC karena lima kali sukses mempertahankan sabuk juaranya.

Sementara sejak kekalahannya dari Usman, Edwards juga tidak terkalahkan.

Edwards terakhir kali bertarung saat menghadapi Nate Diaz pada UFC 263 (12/6/2021).

Baca Juga: Berhasil Menggilas Gilbert Burns adalah Kemenangan Terbesar Khamzat Chimaev

Jelang bentrokan dua jagoan ini, Michael Bisping memprediksi jalannya pertarungan.

Bagi Bisping, Edwards harus bertarung dengan keadaan fokus 100 persen.

The Count menyarankan agar Edwards harus menghindari kecolongan pukulan dari Usman.

Jika gagal, maka Edwards bisa terpukul KO seperti beberapa musuh Usman sebelumnya. 

"Leon harus 100 persen fokus dalam pertarungannya," ungkap Bisping dikutip dari Sportskeeda.

"Karena satu hal yang pasti, jika Kamaru Usman bisa mencuri mendaratkan pukulan seperti yang dilakukan Nate Diaz, maka dia punya kekuatan untuk meng-KO Leon."

"Dia merobohkan Masvidal."

"Usman juga menghentikan Gilbert Burns, dia memiliki kekuatan yang luar biasa."

"Jadi, Leon Edwards harus sempurna."

Dalam pertarungan melawan Nate Diaz, Edwards memang sempat kecolongan di saat-saat terakhir.

Jagoan asal Inggris ini sepertinya lengah karena dia mendominasi pertarungan 5 ronde dan membuat Diaz sampai babak belur.

Namun, satu pukulan telak Diaz membuat Edwards kehilangan kesadaran sesaat.

Beruntung Diaz saat itu juga membuat kesalahan dengan meledeknya dan tidak segera melancarkan serangan susulan.

Kalau kecolongan pukulan seperti itu saat melawan Usman, Edwards boleh jadi tidak akan selamat. 

Baca Juga: Hanya akan Jadi Rencana Bodoh jika Kamaru Usman Menghadapi Raja Baru Kelas Berat Ringan UFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P