Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Orang Tua Saja Kalah, Conor McGregor Jangan Coba-coba Kembali ke Ring Tinju

By Febri Eka Pambudi - Senin, 27 Juni 2022 | 06:00 WIB
Conor McGregor (kiri) saat melakoni laga tinji ekshibisi menghadapi Floyd Mayweather (Kanan) pada 26 Agustus 2017 silam. (INSTAGRAM/@THENOTORIOUSMMA)

JUARA.NET - Jagoan tinju, Adrien Broner, menyarankan agar Conor McGregor tidak pernah kembali ke atas ring tinju.

Conor McGregor melakoni satu-satunya pertarungan tinju profesional saat menghadapi legenda, Floyd Mayweather Jr, di Nevada, Amerika Serikat (26/8/2017).

Dalam pertarungan 12 ronde itu, McGregor gagal menyelesaikannya.

Bintang UFC itu harus tumbang pada ronde 10.

Kekalahan McGregor melengkapi 50 kemenangan tak terkalahkan Floyd Mayweather dalam karier tinjunya.

Kendati hanya merupakan pertarungan ekshibisi, tayangan laga tersebut terjual 4,3 juta pay-per-views.

Setelah pertarungan itu, McGregor kembali bertarung ke oktagon.

Namun, dalam empat pertarungan terakhirnya McGregor menelan tiga kekalahan.

Kondisi McGregor kini sedang berada dalam masa pemulihan, setelah mengalami cedera patah kaki pada pertarungan ulang menghadapi Dustin Poirier.

Baca Juga: Setelah Cedera, Conor McGregor Tidak Akan Pernah Lagi Berada di Puncak