Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Calon Mitra Francesco Bagnaia di MotoGP 2023 Dapat Motor Resmi Ducati

By Febri Eka Pambudi - Sabtu, 16 Juli 2022 | 22:30 WIB
Bos Ducati menegaskan lagi bahwa Enea Bastianini maupun Jorge Martin bakal dapat motor resmi Ducati untuk musim depan. (MOTOGP)


JUARA.NET - Bos Ducati, Claudio Domenicali, kembali menegaskan situasi Jorge Martin dan Enea Bastianini untuk MotoGP 2023.

Ducati sedang memanas dengan perebutan tempat di tim pabrikan untuk MotoGP musim depan.

Jorge Martin dan Enea Bastianini menjadi dua nama yang sedang terlibat persaingan itu.

Sejauh ini Bastianini lebih unggul dalam hal perolehan podium dan jumlah poin.

Pasalnya, La Bestia telah memenangi tiga seri di MotoGP 2022.

Di lain pihak, Martin baru meraih posisi runner-up sebanyak dua kali.

Namun, persaingan keduanya tetap akan berlanjut setelah jeda musim panas nanti.

Petinggi Ducati, Paolo Ciabatti, beberapa waktu lalu mengatakan jika keduanya saat ini bersaing dengan tidak seimbang.

Baca Juga: Tim Belum Jelas, Jaminan Bos Ducati Bisa Bikin Jorge Martin dan Enea Bastianini Leha-leha

Hal ini karena Martin mengendarai motor baru Desmosedici sehingga butuh waktu lebih lama untuk beradaptasi.

Situasi berbeda dialami Bastianini, yang membalap dengan motor tahun lalu.

Artinya, pihak Ducati masih maklum jika pencapaian Martin sejauh ini tidak sementereng Bastianini.

Menanggapi persaingan kedua pembalapnya, Claudio Domenicali memberikan pernyataan yang kembali menegaskan sikap Ducati.

Sang CEO memastikan baik Bastianini maupun Martin akan memakai motor resmi Desmosedici di MotoGP 2023, tidak peduli siapa yang masuk tim utama.

"Baik Bastianini maupun Martin akan mengendarai Desmosedici resmi," ungkap CEO Ducati dikutip dari Motosan.es.

Baca Juga: Jorge Martin Ingin Tampil Total di Ducati, Jaga Asa Masa Depan di Tim Pabrikan

"Mereka akan memakai motor dengan semua materi terbaru."

Kabar ini memang sudah beredar lama.

Sulit memutuskan siapa yang akan masuk ke tim utama, Ducati bakal memberikan motor yang seimbang buat Bastianini dan Martin pada musim depan.

Domenicali menegaskan bahwa yang dimaksud motor resmi adalah fasilitas setara tim pabrikan.

Salah satu di antara Bastianini dan Martin tetap akan mendapatkan motor yang sama dengan Francesco Bagnaia di tim utama kendati dia masuk tim satelit.

"Satu-satunya perbedaan adalah yang satu akan memiliki livery resmi Ducati dan yang lainnya dari Pramac," tegas Claudio Domenicali.

Persaingan Bastianini dan Martin diperkirakan masih akan berlangsung sampai MotoGP Austria 2022 pada akhir Agustus.

Artinya, baik Jorge Martin maupun Enea Bastianini masih memiliki dua balapan untuk membuktikan siapa yang layak menemani Francesco Bagnaia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P