Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Kemenangan dominan didapatkan Muhammad Mokaev dalam hasil UFC London di mana dia tercatat 12 kali sukses membanting lawan.
Muhammad Mokaev ambil bagian dalam rangkaian hasil UFC London pada Sabtu (23/7/2022) di O2 Arena, London, Inggris.
Bertarung di kelas terbang, Muhammad Mokaev menghadapi Charles Johnson.
Walaupun masih terbilang petarung baru di UFC, Mokaev langsung menyita perhatian.
Jagoan berusia 21 tahun ini dianggap sebagai titisan legenda kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov.
Mokaev lahir di Dagestan tetapi sekarang dia menetap di Manchester.
Seperti Khabib, dia juga jago dalam pertarungan bawah dan memiliki rekor tak terkalahkan 7-0-1 no contest.
Jika ikut menghitung rekornya semasa menjalani pertarungan amatir, Mokaev bahkan sudah mengoleksi catatan tak terkalahkan yang lebih panjang dari Khabib.
Secara total, Mokaev mengukir rekor 30-0-1 no contest.
Muhammad Mokaev baru melakukan debut di oktagon dalam gelaran UFC London jilid pertama pada 19 Maret lalu.
Ketika itu Mokaev mengunci Cody Durden di ronde pertama dalam waktu kurang dari 1 menit.
Memiliki rekor 11-2, Charles Johnson tampak cukup jeri terhadap Mokaev di awal pertarungan mereka.
Johnson banyak berlari-lari menghindar dari upaya Mokaev yang mengajak beradu pukulan.
Gagal mendaratkan pukulan, Mokaev berhasil menangkap pinggang Johnson.
Mencengkeram musuhnya dari belakang, Mokaev berkali-kali bisa mengangkat Johnson dan membantingnya ke lantai oktagon.
Mokaev mengontrol total Johnson tetapi lawannya itu sanggup bertahan sampai ronde pertama berakhir.
Belly-to-back suplex!
— UFC Europe (@UFCEurope) July 23, 2022
???????? @MuhammadMokaev is putting on a masterclass here! #UFCLondon pic.twitter.com/YZn1P4sWoO
Mirip dengan ronde pertama, Mokaev mengawali ronde kedua dengan menekan Johnson menggunakan pukulan-pukulannya.
Mokaev kemudian menerkam pinggang Johnson dan kembali mengontrol rivalnya itu di pagar oktagon.
Mokaev membawa pertarungan ke bawah dan dia menindih Johnson.
Kendati ditekan habis-habisan, Johnson bisa bertahan dengan cukup baik untuk menyudahi ronde kedua.
Walaupun diperintahkan corner-nya untuk bertahan di tengah ring dan beradu striking, Charles Johnson langsung dibawa Muhammad Mokaev ke pagar oktagon di awal ronde ketiga.
Johnson pada akhirnya memang bisa membuat Mokaev gagal meraih kemenangan finish.
Tetapi, sang bintang muda tampil sangat dominan dengan tercatat sukses 12 kali melancarkan takedown dalam duel 15 menit.
Mokaev juga memegang waktu kontrol nyaris 12 menit atas Johnson.
Juri pun memberikan kemenangan angka mutlak dengan skor telak 30-27, 30-27, 30-27 buat Muhammad Mokaev.
Rekor tak terkalahkan Mokaev terjaga menjadi 8-0-1 no contest.