Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Khamzat Chimaev Lakukan Hal Gila, Pecahkan Rekor Baru di UFC

By Febri Eka Pambudi - Selasa, 26 Juli 2022 | 14:45 WIB
Khamzat Chimaev saat mengalahkan Rhys McKee di UFC Fight Island 3, 26 Juli 2020. (TWITTER @MMAINDIASHOW)

JUARA.NET - Tepat hari ini dua tahun lalu, 26 Juli 2020, jagoan kelas welter, Khamzat Chimaev, memecahkan rekor baru di UFC.

Khamzat Chimaev saat ini sudah menjelma menjadi bintang baru di UFC.

Petarung kelas welter itu tidak henti-hentinya membuat orang berdecak kagum dalam setiap penampilannya.

Sejak memasuki karier profesionalnya, Chimaev nyaris selalu mendominasi kemenangan dengan mem-finish musuhnya.

Hanya seorang jagoan top yang mampu menghentikan catatan kemenangan finish milik Chimaev.

Orang itu adalah Gilbert Burns di UFC 273.

Meski gagal meneruskan tren mem-finish lawan, Chimaev tidak terhentikan untuk menambah rekor kemenangan tanpa terkalahkannya.

Dua tahun lalu, Chimaev menjadi sosok petarung yang mampu membuat sejarah baru di UFC.

Jagoan asal Chechnya itu mampu menjadi pemilik rekor dua penampilan beruntun tercepat di atas oktagon pada era modern.

Baca Juga: Petarung seperti Nate Diaz Cuma Jadi Sarapan Serigala di Tempat Asal Khamzat Chimaev

Pada tanggal 26 Juli 2020, Chimaev membuka kartu utama gelaran UFC Fight Island 3.

Laga itu menjadi pertarungan kedua Si Serigala di panggung oktagon.

Chimaev yang sedang memiliki rekor 7-0 menghadapi Rhys McKee di kelas welter.

McKee nampak tidak memberikan kesulitan berarti karena berhasil di-KO oleh jagoan asal Swedia itu saat ronde pertama baru berjalan 3 menit 9 detik.

Kemenangan ini langsung mengguncang panggung UFC.

Pasalnya, 10 hari sebelumnya, Chimaev baru saja melakukan debutnya di oktagon.

Pada 16 Juli 2020, Chimaev juga sukses meng-KO John Phillips di ronde kedua dalam pertarungan kelas menengah.

Untuk pertama kalinya di era modern, ada jagoan yang tampil dua kali berturut-turut di oktagon dalam selang waktu hanya 10 hari.

Gilanya lagi, Chimaev selalu menang finish dalam dua penampilan tersebut.

Rekor tersebut sekarang sudah dipatahkan jagoan kelas jerami perempuan, Lupita Godinez.

Godinez tampil dua kali berturut-turut dalam selang waktu 7 hari pada 9 dan 16 Oktober 2021.

Saat ini Chimaev sedang dipersiapkan untuk disabung di gelaran UFC 279 pada 11 September mendatang menghadapi Nate Diaz.

Laga ini di atas kertas mudah baginya untuk memperpanjang rekor kemenangan beruntun menjadi 12-0.

Baca Juga: Sudah Mulai Beredar Undangan Misa Arwah buat Nate Diaz

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P