Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - UFC 277 siap menjadi panggung terselenggaranya duel-duel luar biasa yang di antaranya perebutan gelar oleh dua orang ibu.
Pertarungan dua emak yang dimaksud adalah perebutan gelar kelas bantam perempuan antara Julianna Pena dan Amanda Nunes di panggung utama alias main event UFC 277.
Sabuk kelas bantam saat ini tengah berada di pinggang Julianna Pena.
The Venezuelan Vixen mulai menyandang sabuk ini usai menciptakan kegemparan di dunia MMA.
Baca Juga: UFC 277 - Demi Buktikan Sosok Singa Sejati, Julianna Pena Siap Cungkil Bola Mata Amanda Nunes
Pasalnya, Pena mendapatkannya dengan mengalahkan Amanda Nunes yang saat itu secara solid menyandang label GOAT MMA perempuan.
Dalam gelaran UFC 269 pada 11 Desember 2021, Julianna Pena menjinakkan Si Singa Betina dengan kuncian rear-naked choke di ronde kedua.
Dengan kata lain, pertarungan di UFC 277 nanti adalah adalah sebuah duel ulang.
Namun, laga itu bukan satu-satunya duel ulang di hajatan pada Sabtu (30/7/2022) itu.
Pada laga co-main event, terdapat pertarungan ulang dari kelas terbang antara Brandon Moreno melawan Kai Kara-France.
Laga ini bahkan juga bertajuk duel perebutan gelar.
Namun, gelar yang diperebutkan Moreno dan Kara-France ini hanyalah versi interimnya.
Baca Juga: Magomed Ankalaev Dianggap Kedatangan Kedua Yesus, Petarung UFC 277 Ngamuk
Perebutan gelar interim ini harus digelar UFC lantaran sang penguasa kelas terbang sejati, Deiveson Figueiredo, masih berhalangan bertarung karena cedera pada jarinya.
Pemenang perebutan sabuk KW ini hampir pasti akan mengisi slot penantang Sang Dewa Perang saat kembali ke oktagon nanti.
Selain dua perebutan gelar, ada pula pertarungan sangar lain yang tersaji di T-Mobile Arena, Nevada, Amerika Serikat.
Salah satu pertarungan hebat yang telah disiapkan UFC ini datang dari kelas berat.
Petarung dengan label Raja KO UFC, Derrick Lewis, akan menghadapi jagoan ranking 11 kelas para monster, Sergei Pavlovich.
Kendati cuma menghuni peringkat ke-11, petarung Rusia ini pantang diremehkan.
Sergei Pavlovich juga merupakan petarung yang jago membuat KO lawannya.
Baca Juga: Monster 93 Kg Gacoan Khabib Berikrar Bakal Jadi Raja UFC Tahun Ini
Buktinya, 12 dari 15 kemenangan yang telah diraih Sergei Pavlovich didapatkannya dengan KO.
Namun, Sergei Pavlovich diketahui beramunisi kesaktian lain berupa jurus sambo.
Sambo sendiri terkenal sebagai gaya bertarung yang juga digunakan Khabib Nurmagoemdov untuk merajai UFC.
Selain tiga pertarungan tersebut, ada juga laga hebat perwakilan dari kelas berat ringan.
Dua monster kelas berat ringan yang disabung kali ini adalah Magomed Ankalaev dan Anthony Smith.
Magomed Ankalaev menyandang status panantang juara urutan keempat sedangkan Anthony Smith adalah penghuni ranking lima.
Dengan mempertemukan dua petarung lima besar, duel Ankalaev vs Smith ini berpotensi melahirkan sosok penantang raja kelas berat ringan UFC saat ini, Jiri Prochazka.
Baca Juga: UFC 277 - Jagoan dari Sasananya Khabib Tak Terkenal di Mata Si Raja KO
Tidak sampai di sana, masih banyak pertarungan luar biasa lain dalam jadwal UFC 277 pada Minggu (31/7/2022) WIB.
Early Preliminary Card (mulai pukul 05:00 WIB)
Preliminary Card (mulai pukul 07:00 WIB)
Main Card (mulai pukul 09:00 WIB)
Semua pertarungan menakjubkan UFC 277 ini akan disiarkan langsung di Mola TV.
Catatan: Jadwal pertarungan bisa berubah sewaktu-waktu.