Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khamzat Chimaev Tetap Jadi Mimpi Buruk Nate Diaz dalam Usia Prima

By Febri Eka Pambudi - Rabu, 3 Agustus 2022 | 18:00 WIB
Khamzat Chimaev (kanan) yang disebut tetap akan menyulitkan Nate Diaz dalam usia muda. (TWITTER.COM/@VERDICTMMA)

JUARA.NET - Jagoan kelas berat ringan, Anthony Smith bicara soal bentrokan Khamzat Chimaev vs Nate Diaz di UFC 279 di T-Mobile Arena, Las Vegas, pada 10 September mendatang.

Menghadapi Khamzat Chimaev di usia senja dianggap sebagai penyiksaan terhadap Nate Diaz oleh UFC.

Hal ini karena keduanya adalah petarung yang memiliki garis waktu yang berbeda.

Diaz di usia tua bukan lawan yang selevel dengan Chimaev.

Pasalnya, jagoan Chechnya itu masih muda dan belum sekali pun kalah.

Butuh jagoan penantang gelar sekelas Gilbert Burns untuk menghentikan rekor kemenangan finish beruntun milik Chimaev.

Namun, Burns pun tidak cukup untuk menghentikan rentetan kemenangan Chimaev.

Kali ini Diaz akan diuji untuk bertahan dalam neraka lima ronde di atas oktagon dengan seorang monster yang sedang ganas-ganasnya.

Baca Juga: Harga Ketenaran Khamzat Chimaev di UFC, Didatangi Banyak Orang Gila

 

Banyak pengamat seperti Dan Hardy yang mengatakan bahwa pertarungan ini adalah penyiksaan bagi Nate Diaz.

Hardy bahkan mengatakan jika Diaz bisa saja mengajukan tuntutan hukum atas apa yang dilakukan UFC terhadap dirinya.

Akan tetapi, bagi Anthony Smith, pernyataan Hardy tersebut berlebihan meski diakuinya jika Chimaev sangat berbahaya.

Jagoan kelas berat ringan itu juga mengkhawatirkan kondisi Diaz.

Menurutnya saat ini Diaz sudah bukan seperti dulu lagi yang tahan pukul.

Gangster UFC itu tidak akan mampu menahan kerusakan pukulan lawan seperti di usia mudanya.

"Diaz keren dan dia akan bertarung," ungkap Smith dikutip dari Championat.

Baca Juga: Awas! Khamzat Chimaev Bisa Bernasib seperti Amanda Nunes, Bos UFC Singkap Penyebabnya

"Tetapi dia sudah tua dan dia tidak akan bisa menerima kerusakan yang sama seperti sebelumnya."

Keraguan Smith tak hanya berhenti di situ.

Petarung asal Amerika Serikat itu bahkan yakin jika Chimaev tetap akan menjadi lawan yang berbahaya bagi Diaz jika sang jagoan gangster masih dalam usia emasnya.

Menurut Smith, petarung Muslim itu akan menjadi mimpi terburuk Diaz sebagai jagoan UFC.

"Menghadapi Chimaev adalah pertarungan terburuk," imbuhnya.

"Bahkan di masa mudanya, Chimaev akan menjadi mimpi buruk bagi Nate."

Dari segi usia, ada perbedaan 9 tahun di antara Nate Diaz dan Khamzat Chimaev.

Diaz sudah berumur 37 tahun sedangkan Chimaev 28 tahun. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P