Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pergelaran MotoGP Inggris 2022 dibuka dengan cukup positif oleh pabrikan asal Negeri Sakura, Honda.
Dari segi hasil free practice atau latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (F2) yang dihelat pada Jumat (5/8/2022), Honda memang belum bisa mengirimkan wakilnya ke posisi 10 besar.
Praktis posisi terbaik mereka adalah waktu tercepat ke-14 yang diperoleh Alex Marquez.
Sementara itu, Pol Espargaro yang merupakan pembalap tim pabrikan, Repsol Honda, mencatatkan waktu tercepat ke-16, tepat di bawah pengganti sementara Marc Marquez, Stefan Bradl.
Kendati demikian, kabar baik tetap datang dari paddock Honda pada MotoGP Inggris 2022.
Kabar baik tersebut dibawa oleh pembalap LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami.
Nakagami mengaku cukup percaya diri melibas sesi selanjutnya kendati dia jadi yang paling buncit dari di antara pembalap Honda pada FP1 dan FP2.
"Sesi itu terasa cukup baik dan positif," kata Takaaki Nakagami dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
"Saya hanya tak berhasil mendapatkan waktu yang bagus pada akhir FP2."
"Yang jelas, saya tak khawatir untuk Sabtu," sambungnya.
Baca Juga: Stefan Bradl Bantah Kembangkan Motor Honda ke Arah Berbeda dari Marc Marquez
Apa yang menjadi dasar pikiran positif Nakagami?
Dilansir Juara.net dari Speedweek.com, pembalap asal Jepang itu menyoroti keadaan sepeda motor Honda yang kian ramah dikendarai.
Menurut Nakagami, peningkatan kenyamanan pada sesi FP1 dan FP2 MotoGP Inggris 2022 itu datang dari pemasangan sasis baru pada sepeda motornya.
Sasis ini ternyata membuat cengkeraman ban jadi lebih baik.
"Saya tahu bahwa Jumat bakal jadi hari yang sibuk," ceritanya.
"Banyak hal yang harus kami coba."
"Anginnya agak berbahaya, tetapi level cengkeramannya tidak buruk."
"Sasis baru itu memberikan daya cengkeram lebih banyak, khususnya pada ban belakang."
"Sepeda motornya jadi lebih mudah dikendarai."
"Cengkeraman saat posisi sepeda motor miring juga sedikit lebih baik," imbuh Nakagami
Menariknya, Takaaki Nagami menegaskan bahwa Honda tidak merombak habis-habisan sasis mereka.
Menyeret komentar Stefan Bradl, Nakagami juga menyebut bahwa sasis mereka tak jauh berbeda dari pendahulunya.
Namun, dia yakin bahwa perubahan kecil saja sudah bisa berdampak pada balapan masa kini.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2022 - Persaingan Masih Mepet, Monster Energy Yamaha Tak Mau Lengah
"Tetapi, masih ada hal yang harus dikerjakan untuk menghasilkan belokan bagus," ungkapnya.
"Khususnya saat melewati bagian apex dari lintasan dan di bagian keluaran tikungan."
"Sepeda motor yang lebih stabil bakal sangat membantu."
"Bradl menyebut bahwa sasis baru ini mirip dengan pendahulunya."
"Kesan pertama saya juga sama."
"Tetapi, saat melibas lima putaran, saya sadar bahwa cengkeramannya lebih baik."
"Benar bahwa itu cukup mirip."
"Tetapi, detail terkecil saja bisa berpengaruh di MotoGP sekarang," tambahnya.
Berbeda dari sasisnya yang langsung nyetel, perangkat aerodinamik baru Honda dirasa Takaaki Nakagami belum sempurna.
Di beberapa bagian, aerodinamik tersebut berfungsi dengan bagus.
Akan tetapi, ada beberapa bagian yang masih kurang.
Baca Juga: Takaaki Nagami Paling Bertanggung Jawab atas Patahnya Pergelangan Tangan Alex Rins