Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sayap Pokemon di MotoGP Justru Bikin Jorge Martin Susah Berbelok

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 7 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Tambahan sayap baru di bagian belakang motor Ducati yang dikendarai Jorge Martin di MotoGP. (MOTOGP.COM)

Pembalap asal Spanyol itu memiliki pendapatnya sendiri terkait keberadaan perangkat ini.

Martin justru dibuat kebingungan tentang adanya perangkat baru di tengah persaingan MotoGP yang makin panas.

"Saya masih tidak tahu apa yang mereka bawakan untuk saya," ungkap Martin dikutip dari Motosan.es.

"Di Ducati mereka berpikir bahwa itu lebih baik dan motor akan tampil lebih baik."

"Tetapi, saya tidak tahu seberapa jauh itu bisa lebih baik."

"Agak aneh melihat tim pabrikan malah belum mencobanya."

"Yang benar adalah bahwa saya mengharapkan lebih banyak pengendara mencobanya."

Martin bahkan merasa jika inovasi ini tidak akan begitu efektif.

Baca Juga: Dua Calon Mitra Francesco Bagnaia di MotoGP 2023 Dapat Motor Resmi Ducati