Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Sangat Puas karena Kalahkan Valentino Rossi dengan Motor yang Sama

By Febri Eka Pambudi - Selasa, 16 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Jorge Lorenzo (depan) ungkap perasaan ketika menjadi rekan setim Valentino Rossi. (MOTOGP.COM)

JUARA.NET - Mantan pembalap, Jorge Lorenzo, bicara soal persaingannya dengan Valentino Rossi saat sama-sama memperkuat Yamaha dalam mengarungi balapan MotoGP.

Jorge Lorenzo menjadi rekan satu tim Valentino Rossi di Yamaha pada selang tahun 2008-2010 dan 2013-2020.

Menjadi rekan satu tim lantas tidak membuat keduanya akur dan tidak terlibat persaingan satu sama lain.

Sama-sama punya nama besar, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi bahkan terlibat persaingan yang begitu ketat.

Waktu itu mereka sama-sama sedang dalam performa top dan ingin menjadi juara dunia MotoGP.

Lorenzo sendiri mengakui bahwa menjadi rekan Rossi tidak mudah.

Baca Juga: Fabio Quartararo Bisa Tak Terkalahkan jika Mengendarai Motor Ducati

Pasalnya, kala itu Rossi telah menjadi ikon dari balap MotoGP.

Pesonanya begitu kuat hingga membuatnya dicintai banyak fans.

Maka dari itu, jika Lorenzo tidak punya tekad, mudah sekali baginya untuk minder.

"Situasinya ketika itu sulit," kata Lorenzo seperti dikutip dari Motosan.es.

"Jika tanpa kepribadian saya yang kuat, Valentino mungkin akan mengalahkan saya secara psikologis karena dia mendapatkan semua perhatian.

"Semua orang mencintainya dan hal ini membuat Anda merasa sangat kecil."

Namun, situasi tersebut tidak menghentikan tekad Lorenzo mengalahkan Rossi.

Kondisi itu malah membuatnya semakin termotivasi untuk mengalahkan The Doctor.

Baca Juga: Alex Rins Tunggangi Motor yang Pernah Membuat Jorge Lorenzo Menderita

Baginya saat di lintasan yang terpenting adalah menggeber motor dan fokus mengalahkan pembalap rival.

Menjadi suatu kebanggaan bahwa Lorenzo berhasil mengalahkan Rossi.

Saat menjadi rekan setim Rossi, Lorenzo menjadi juara dunia MotoGP pada 2010 dan 2015.

Jorge Lorenzo mengaku merasa puas berhasil menang dengan motor yang sama yakni Yamaha YZR-M1.

"Tetapi saya punya tekad dan begitu saya menurunkan penutup helm, satu-satunya tujuan saya adalah membuka gas dan menang," imbuh Lorenzo.

"Mengalahkan Rossi dengan motor yang sama memberi saya banyak kepuasan dan popularitas."

Sepanjang kariernya, Jorge Lorenzo menjadijuara dunia MotoGP tiga kali.

Pria yang kini berusia 35 tahun itu memenangi balapan 47 kali dan finis di podium 114 kali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P