Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 279 - Belum juga Digelar, Duel Musuh Terkutuk Khabib Sudah Ada yang Tak Menyukai

By Fiqri Al Awe - Jumat, 26 Agustus 2022 | 17:00 WIB
Petarung UFC yang disebut sebagai musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson. (TWITTER/@MMAMANIA)

JUARA.NET - Meski baru akan mentas pada UFC 279, penyabungan musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson, melawan Li Jingliang sudah mendapatkan cibiran.

Cibiran pedas tersebut disampaikan oleh pengamat tarung, Chael Sonnen.

Pria yang juga mantan jagoan UFC itu menyoroti calon lawan Ferguson, Li Jingliang.

Sonnen mengaku sama sekali tak mengenal Li.

Dia bahkan tak tahu bahwa Si Lintah itu hanyalah julukan dari jagoan asal China tersebut.

"Anda memberikan dia," ujar Chael Sonnen dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Saya tak tahu Si Lintah itu sendiri. Apakah itu namanya atau itu hanya sebutannya?"

"Kalau menurut saya, namanya Si Lintah karena dia menempel pada seseorang."

"Saya tidak tahu apa yang bakal terjadi dalam duelnya melawan Tony Ferguson."

"Saya bahkan tak bisa berpura-pura merasa duel ini penting," sambungnya.

Baca Juga: UFC 279 - Musuh Terkutuk Khabib Kembali Beraksi, Si Lintah Korban Khamzat Chimaev Jadi Sesembahan

Sebenarnya Li Jingliang bukanlah jagoan yang asing terdengar di telinga para penggila tarung.

Pada tahun 2021, nama Li begitu kencang disebut-sebut karena duelnya melawan Khamzat Chimaev.

Kendati dikalahkan Chimaev dengan mudah, Li bukanlah petarung ecek-ecek.

Dia kini mengantongi rekor 19 kali menang dan tujuh kali kalah.

Kekalahan dari Chimaev bahkan sudah Li buang jauh-jauh.

Dia berhasil menang keren lewat TKO pada jadwal UFC di bulan Juli lalu.

Catatan mentereng dari Li ini agaknya tetap tak membuat Chael Sonnen terpuaskan.

Dia bahkan mengaku tak menyukai penyabungan Tony Ferguson vs Li Jingliang dan merasa duel ini tak sepadan.

"Jika Si Lintah yang menang, maka apa yang akan terjadi?," tutur Sonnen.

"Jika Tony yang menang, dia bakal mendapatkan pertarungan lagi."

Baca Juga: UFC 279 - Khamzat Chimaev Disarankan Sikat Israel Adesanya atau Alex Pereira karena Hal Ini

"Saya tak menyukainya."

"Saya bahkan merasa pertarungan itu seharusnya bukan sebuah breaking news."

"Saya merasa seharusnya tidak ada konferensi pers tentang duel itu."

"Saya hanya merasa duel itu tak sepadan."

"Itu adalah duel yang Anda hanya asal mengeluarkan kartunya dan itulah yang keluar," tambah eks jagoan yang sempat melakoni duel perebutan gelar di kelas menengah UFC itu.

Jadwal tarung tersebut bisa jadi sebagai duel hidup-mati untuk Tony Ferguson.

Seperti yang diketahui, Ferguson kini sedang dalam tren buruk.

Jagoan yang layak disebut sebagai musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov karena batal berduel dalam lima kali usaha penyabungan itu sedang dalam tren empat kekalahan beruntun. 

Baca Juga: Gara-gara Ini, Rafael dos Anjos Kalah dari Khabib Nurmagomedov

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P