Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Khamzat Chimaev - Bertarung Sejak Kecil, Jadi Monster yang Disukai Pemimpin Chechnya

By Febri Eka Pambudi - Jumat, 9 September 2022 | 21:00 WIB
Khamzat Chimaev merayakan kemenangan atas Rhys McKee pada pertandingan kelas welter dari event UFC 251 yang digelar di UFC Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 26 July 2020. (JEFF BOTTARI/AFP)

JUARA.NET - Khamzat Chimaev adalah jagoan yang sudah mulai memperlihatkan bakatnya sejak usia dini.

Lahir di Chechnya pada 1 Mei 1994, Khamzat Chimaev sudah bergulat sejak usia 5 tahun.

Bintang baru di kelas welter UFC ini telah berkompetisi di level junior dan mampu meraih prestasi.

Berlanjut pada tahun 2013 saat Chimaev memasuki umur 18 tahun, dia memutuskan untuk pindah ke Swedia dengan ibu dan kakak laki-lakinya.

Mulai dari sinilah Chimaev melebarkan kariernya di olahraga tarung.

Khamzat Chimaev memulainya dengan bergulat di beberapa klub, salah satunya BK Athen.

Kala itu Chimaev mulai dikenal sebagai salah satu pegulat terbaik.

Dia bahkan dianggap menjadi pegulat gaya bebas terbaik di Swedia karena mampu memenangi medali emas di Kejuaraan Nasional Gaya Bebas Swedia 2016 dan 2017. 

Baca Juga: UFC 279 - Sepanggung dengan Khamzat Chimaev yang Pernah Menguncinya, Si Lintah Tak Masalah