Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mantan petarung, Michael Bisping, bicarakan sosok Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev jelang gelaran UFC 280 pada 22 Oktober mendatang di Abu Dhabi.
Muncul opini jika Islam Makhachev dan Khabib bersikap terlalu sombong dan terkesan meremehkan Charles Oliveira.
Padahal, jelas-jelas Oliveira adalah musuh sulit untuk Islam Makhachev.
Do Bronx juga lebih berpengalaman menghadapi tekanan kala mentas di partai perebutan gelar.
Namun, Michael Bisping punya pandangan lain soal dua pria Dagestan itu.
Menurut eks juara kelas menengah UFC ini, Khabib dan Makhachev hanya menunjukkan sikap percaya diri.
Di mata Bisping, kepercayaan diri dan arogansi adalah dua hal yang berbeda.
Kepercayaan diri dari Khabib dan Makhachev bisa muncul karena keduanya telah menempa diri dengan berlatih keras.
Baca Juga: Pesan Pelatih Khamzat Chimaev untuk Khabib: Menjadi Muslim Bukan Berarti Sempurna
Sikap itu juga bisa muncul karena faktor keduanya bakal mentas di Abu Dhabi, di mana banyak sekali para pendukung jagoan Muslim ini.
"Dengar, Khabib dan Islam memiliki aura yang sama," ungkap Bisping dikutip dari Sportskeeda.
"Mereka sama-sama sangat percaya diri."
"Itu bukanlah arogansi, itu kepercayaan diri karena keduanya telah bekerja keras."
"Kepercayaan diri ini muncul karena keduanya mengetahui kemampuan mereka."
"Sikap itu tipis-tipis menjadi terlihat arogan karena mereka benar-benar sangat percaya diri."
"Itu bukan arogansi, itu kepercayaan diri level tinggi," pungkas Bisping.
Baca Juga: Klaim Charles Oliveira Kabur Jadi Upaya Khabib Lindungi Islam Makhachev
Islam Makhachev sejauh ini memang sangat dominan ketika menghabisi musuh-musuhnya.
Seperti Khabib dulu, dia selalu bisa mengontrol pertarungan ketika sudah terbawa ke alas arena.
Meskipun demikian, selama ini keterampilan Makhachev belum diuji dengan menghadapi jagoan top di kelas ringan UFC.
Satu-satunya jagoan elite yang pernah dihadapi Makhachev hanya Dan Hooker.
Rekam jejak pertarungan Makhachev berbeda dari Charles Oliveira.
Dalam perjalanannya ke UFC 280, Do Bronx sudah memakan korban banyak jagoan papan atas di ranking kelas ringan.
Dia sudah melewati jagoan top seperti Dustin Poirier, Michael Chandler, dan Justin Gaethje.