Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Singkap Faktor Penentu Comeback Anthony Joshua, Manajer Sebut 2 Sosok Musuh Potensial

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 2 November 2022 | 18:30 WIB
Anthony Joshua (kiri) berfoto bersama promotornya, Eddie Hearn (kanan) (TWITTER.COM/@MIRRORFIGHTING)

JUARA.NET - Manajer petinju Anthony Joshua, Eddie Hearn, menyebut faktor yang menentukan comeback kliennya serta menyibak dua sosok calon lawan.

Comeback Anthony Joshua ke ring tinju usai kekalahan kedua dari Oleksandr Usyk memang masih diselimuti tanda tanya.

Namun, Eddie Hearns selaku manajer Anthony Joshua memberikan sedikit pencerahan mengenai duel berikutnya yang bakal dilakoni mantan juara kelas berat itu.

Eddie Hearn mengatakan bahwa ada satu faktor yang menentukan duel Anthony Joshua berikutnya.

Baca Juga: Dua Kata Jadi Biang Kegagalan Laga Tyson Fury dan Anthony Joshua

 

Satu faktor ini adalah waktu yang dipilih petinju asal Inggris itu untuk bertarung lagi.

Eddie Hearn kemudian menyingkap dua nama potensial yang akan menjadi musuh Anthony Joshua.

Nama petinju pertama adalah pecundang terakhir Tyson Fury, Dillian Whyte.

Pertarungan dengan Dillian Whyte ini bisa mentas jika Anthony Joshua memutuskan comeback pada bulan April atau Mei.

Jika Joshua memutuskan kembali mentas pada Februari, Eddie Hearn berkata bahwa kliennya itu akan menjalani duel pemanasan terlebih dahulu.

"Saya pikir itu semua tergantung kapan AJ akan bertarung," kata Eddie Hearn seperti dilansir Juara.net dari Boxingscene.

"Jika menunggu hingga April atau Mei, dia mungkin langsung masuk ke pertarungan menghadapi Dillian Whyte."

Baca Juga: Deontay Wilder Mau Gelar Laga Nomor Satu Versinya Ini di Benua Hitam

"Jika bertarung pada Februari, dia mungkin akan melakoni pertarungan pemanasan terlebih dahulu."

"Dia datang ke Abu Dhabi minggu ini."

"Kami duduk bersamanya untuk merencanakan langkah selanjutnya dan kami hampir memetakannya."

Selain Dillian Whyte, Eddie Hearn menyebutkan sosok lain untuk menjadi lawan Anthony Joshua.

Sosok tersebut adalah petinju yang baru saja menyita perhatian dengan KO mautnya atas Robert Helenius, Deontay Wilder.

“Saya sebenarnya mengirim email kepada Shelly Finkel (manajer Deontay Wilder) pada bulan Agustus untuk membicarakan kesepakatan dan dia benar-benar membalas saya kemarin."

"Saya mengundang mereka ke sini ke Abu Dhabi pada minggu ini."

Baca Juga: Perebutan Gelar Bukan Fardu, Anthony Joshua Disarankan Bentrok Mangsa Tyson Fury

"Mereka tidak bisa datang, tetapi saya melihat pertarungan Deontay Wilder mungkin bisa menjadi laga kedua untuk Anthony Joshua."

"Dia siap untuk melawan siapa pun."

"Jika memilih menunggu, dia mungkin langsung masuk ke pertarungan itu."

"Itu semua tergantung kapan dia kembali."

"Jika kembali di awal tahun, dia akan bertarung dengan orang lain terlebih dahulu."

"Jika tidak, dia akan langsung ke pertarungan kontra Dillian Whyte atau Deontay Wilder," pungkas Bos Matchroom Sports.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P